Connect With Us

Zona Merah, 82 % Tempat Tidur Pasien COVID-19 Kota Tangerang Terisi

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 2 Desember 2020 | 17:28

Gedung RSUD Kota Tangerang. (@TangerangNews2020 / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Kota Tangerang saat ini kembali berstatus zona merah penyebaran COVID-19. Jumlah tempat tidur pasien COVID-19 pun meningkat menjadi 82 persen. 

Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang, Liza Puspadewi mengatakan, hingga akhir November 2020 pihaknya sudah menambah jumlah kapasitas tempat tidur. Dari awalnya 513, kini telah mencapai 830 tempat tidur. 

"Tapi, dari jumlah itu sudah terisi 82 % atau telah berada di atas ambang batas aman penanganan COVID-19.  Karena kapasitas tempat tidur yang terisi di atas 60 %," ujarnya, Rabu (2/12/2020). 

Liza mengaku, tidak hanya pasien dari Kota Tangerang yang kini dalam perawatan. Namun, ada dari pasien luar Kota Tangerang yang menjalani perawatan. 

"Seperti di RSUD Kota Tangerang, dari 80 tempat tidur, sekarang 38 pasien diisi bukan dari warga Kota Tangerang," katanya. 

Liza menambahkan pihaknya belum dapat memastikan apakah bakal menambah jumlah kapasitas tempat tidur lagi. Menyusul, kini Kota Tangerang kembali memasuki zona merah penyebaran COVID-19. 

"Belum tahu. Tapi, masyarakat kami minta tetap mematuhi protokol kesehatan COVID-19. Jangan terlena dengan berbagai kelonggaran yang diberikan pemerintah daerah selama pembatasan sosial berskala besar (PSBB)," pungkasnya. (RED/RAC)

HIBURAN
Sedih Kembali Bekerja Usai Libur Panjang, Simak 5 Cara Mengatasi Post Holiday Blues

Sedih Kembali Bekerja Usai Libur Panjang, Simak 5 Cara Mengatasi Post Holiday Blues

Rabu, 17 April 2024 | 10:25

Setelah menikmati liburan Lebaran yang menyenangkan, banyak pekerja mengalami apa yang disebut sebagai post holiday blues, yakni perasaan sedih dan kehilangan ketika kembali ke rutinitas kerja.

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

SPORT
Cetak Atlet Kelas Dunia, PLN Gelar Kejuaraan Voli

Cetak Atlet Kelas Dunia, PLN Gelar Kejuaraan Voli

Selasa, 23 April 2024 | 14:52

PT PLN (Persero) menggelar ajang PLN Mobile Proliga 2024, yakni turnamen voli profesional yang diharapkan akan mencetak atlet-atlet voli Indonesia berkelas dunia.

MANCANEGARA
Sukses Siapkan SPKLU di Jalur Mudik Lebaran 2024. PLN Banjir Apresiasi

Sukses Siapkan SPKLU di Jalur Mudik Lebaran 2024. PLN Banjir Apresiasi

Senin, 22 April 2024 | 10:02

Kehadiran 1.299 unit Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) PT PLN (Persero) selama masa mudik dan balik Idul Fitri 1445 Hijriah dinilai sangat membantu para pemudik, khususnya pengguna kendaraan listrik.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill