Connect With Us

Beredar Kabar Pencaker Membeludak di Pabrik Gajah Tunggal Tangerang, Disnaker Bantah

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 12 Januari 2021 | 14:50

Tampak terjadi kerumunan para pencari kerja yang diduga di wilayah Jatiuwung. (Istimewa / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com-Beredar informasi yang viral di media sosial bahwa para pencari kerja (pencaker) memadati kawasan PT Gajah Tunggal, Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang, Selasa (12/1/2021). Namun informasi itu ditepis Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) setempat.

 

Kepala Bidang Penempatan Tenaga Kerja Disnaker Kota Tangerang Wilopo Tetuko mengatakan pabrik produksi ban itu sedang tidak membuka lowongan pekerjaan terutama untuk umum.

 

"Saya sudah konfirmasi ke HRD PT Gajah Tunggal tidak ada proses penerimaan pegawai," jelasnya saat dikonfirmasi TangerangNews. 

Selain itu, Wilopo menyebut tidak ada keramaian orang atau pencaker di lingkungan pabrik tersebut. "Di sekitar perusahaan tidak ada keramaian," katanya. 

 

Kendati demikian, Disnaker saat ini masih menelusuri kebenaran informasi tersebut. Namun, untuk sementara keramaian itu dipastikan bukan di pabrik Gajah Tunggal. "Tapi kami juga masih menelusuri infonya," pungkasnya.

SPORT
Cetak Sejarah, Indonesia Berpeluang Masuk Olimpiade Paris 2024

Cetak Sejarah, Indonesia Berpeluang Masuk Olimpiade Paris 2024

Jumat, 26 April 2024 | 09:21

Tim Nasional (Timnas) Indonesia sukses mencetak sejarah lolos ke semifinal Piala Asia U-23 usai menumbangkan Korea Selatan, yang berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat, 26 April 2024, dini hari.

KAB. TANGERANG
Usai Lebaran, 1.274 Pendatang Masuk ke Kabupaten Tangerang

Usai Lebaran, 1.274 Pendatang Masuk ke Kabupaten Tangerang

Jumat, 26 April 2024 | 22:48

Usai Lebaran 2024. sebanyak 1.274 jiwa penduduk baru tercatat datang ke wilayah Kabupaten Tangerang.

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

BANDARA
Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Jumat, 26 April 2024 | 14:04

Transportasi umum Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta (Soetta), bakal ditetapkan tarif berbayar sebesar Rp3.500.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill