Connect With Us

Penjual Pernak-Pernik Imlek Mulai Ramai di Kota Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 26 Januari 2021 | 16:45

Tampak pernak-pernik Imlek mulai hadir di Kawasan Pasar Lama, Jalan Kisamaun, Kota Tangerang, Selasa (26/1/2021). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com—Jelang perayaan Hari Raya Imlek sejumlah pedagang pernak-pernik Imlek mulai berjualan di Kota Tangerang. 

Di Kawasan Pasar Lama, Jalan Kisamaun, Kota Tangerang pada Selasa (26/1/2021) ini, tampak para pedagang pernak-pernik Imlek berjejer. 

"Memang sudah jualan dari kemarin," ujar Acho, 48, satu dari pedagang pernak pernik Imlek di Kawasan Pasar Lama. 

Di lapak dagangnya terlihat serba berwarna merah. Sangat kental dengan nuansa Imlek. 

Kawasan Pasar Lama memang kerap dipadati para pedagang musiman, terutama pernak-pernik Imlek. 

Suasana pedagang pernak-pernik Imlek di kunjungi pembeli di Kawasan Pasar Lama, Jalan Kisamaun, Kota Tangerang, (26/1/2021).

Terlebih di dekat situ terdapat peribadatan etnis Tionghoa. 

"Jual lampion, gantungan, angpao dan lain-lain," ucapnya. 

Acho mengaku dari tahun menahun menjual pernak pernik Imlek ini. Terlebih jika memasuki hari raya tersebut. 

"Paling banyak yang diburu itu ya lampion," pungkasnya. (RED/RAC)

SPORT
Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Jumat, 7 November 2025 | 11:19

Persita Tangerang harus pulang tanpa poin setelah tumbang 1-2 dari PSBS Biak pada lanjutan pekan ke-12 BRI Super League 2025/2026 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis, 6 November 2025, sore WIB.

MANCANEGARA
Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Rabu, 5 November 2025 | 12:34

Nama Zohran Mamdani menjadi sorotan dunia usai hasil proyeksi pemilu menunjukkan dirinya unggul jauh dalam pemilihan Wali Kota New York.

KOTA TANGERANG
Pemotor Tewas Terlindas Truk Tangki Gegara Jalan Rusak di Larangan Tangerang

Pemotor Tewas Terlindas Truk Tangki Gegara Jalan Rusak di Larangan Tangerang

Jumat, 7 November 2025 | 09:06

Kecelakaan tragis terjadi di Jalan Hos Cokroaminoto, Larangan, Kota Tangerang, pada Rabu malam 5 November 2025, sekitar pukul 19.00 WIB.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill