Connect With Us

Inalillahi, Ketua MUI Kota Tangerang Meninggal Dunia

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 9 Juli 2021 | 13:45

Tangkapan layar KH Gozhali yang dirawat di RS Bhakti Asih, Kota Tangerang saat dijenguk Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah, Selasa 6 Juli 2021. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Kabar duka datang dari Kota Tangerang. Ketua MUI setempat KH Ghozali Barmawi dikabarkan meninggal dunia.

Almarhum menghembuskan nafas terakhirnya pada Jumat 9 Juli 2021, pukul 11.35 WIB.

Kabar meninggalnya ulama tersebut beredar di grup-grup kalangan wartawan maupun status update Whats App.

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah menyampaikan duka yang mendalam atas meninggalnya KH Ghozali Barmawi.

Dirinya mengaku sempat membesuk almarhum pada Selasa 6 Juli 2021 yang dirawat di rumah sakit karena COVID-19.

"Telah meninggal dunia orang tua kita, guru kita, KH Ghozali Barmawi yang baru beberapa hari lalu masih bertemu dan saya berikan semangat," ucapnya.

Arief juga menyampaikan terima kasih kepada almarhum yang telah membimbingnya di Kota Tangerang.

"Semoga diterima amal ibadah dan diampuni segala khilaf," pungkasnya.

Sebelumnya, KH Ghozali Barmawi sempat menjalani isolasi dan perawatan, di RS Bhakti Asih, Kota Tangerang, karena positif COVID-19.  Dia pun dijenguk Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah, Selasa 6 Juli 2021.

Arief membesuk ulama tersebut dari luar ruangan perawatan. Keduanya pun berinteraksi melalui sambungan telepon.

PROPERTI
AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

Rabu, 24 April 2024 | 21:36

Astra Land Indonesia (ALI) melalui kerjasama dua developer properti terkemuka Astra Property dan Hongkong Land, menghadirkan kawasan perumahan eksklusif bernama AMMAIA Ecoforest, di kawasan Suvarna Sutera, Cikupa, Kabupaten Tangerang.

TEKNO
Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kamis, 25 April 2024 | 14:20

Baru-baru ini kembali mencuat maraknya praktik ilegal RT/RW Net. Sebab, praktik ilegal ini tak hanya merugikan penyelenggara jasa telekomunikasi, juga berdampak negatif bagi konsumen di Indonesia.

NASIONAL
Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Kamis, 25 April 2024 | 18:19

Tindak kejahatan dengan modus penipuan kian marak terjadi, salah satunya ialah mengaku sebagai petugas PLN.

SPORT
Diikuti 36 Provinsi, Kota Tangerang Siap Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Gateball pada 26-28 April 2024

Diikuti 36 Provinsi, Kota Tangerang Siap Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Gateball pada 26-28 April 2024

Kamis, 25 April 2024 | 21:09

Kota Tangerang kembali didapuk sebagai tuan rumah perhelatan olahraga tingkat nasional. Kali ini adalah Kejuaraan Gateball 2024 yang digelar selama tiga hari yakni tanggal 26-28 April 2024, di Alun-alun Ahmad Yani, Kota Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill