Connect With Us

Hilang Kendali, Sopir Pikap Muatan Galon Terjun Bebas ke Parit di Pinang Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 27 September 2021 | 17:51

Satu unit mobil pikap terperosok kedalam saluran air di Jalan Sultan Ageng Tirtayasa, Kelurahan Kunciran Indah, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang, Senin 27 September 2021 siang. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Insiden kecelakaan terjadi di Jalan Sultan Ageng Tirtayasa, Kelurahan Kunciran Indah, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang, Senin 27 September 2021 siang.

Dalam kecelakaan itu, seunit mobil pikap pengangkut galon air mineral terjun bebas ke parit dan sempat menabrak pipa PDAM hingga menyebabkan kebocoran.

Saksi mata, Sunandar mengatakan, pengendara tersebut baru akan keluar dari Perumahan Taman Pinang Indah menuju arah Pasar Bengkok.

"Dia melaju kencang dari arah dalam menuju pasar Bengkok," katanya saat dijumpai di lokasi.

Menurutnya, pengemudi pikap yang belum diketahui identitasnya ini hilang kendali. Dia menyebut sang sopir baru belajar mengendarai kendaraan roda empat.

	Suasana warga yang memadati insiden satu unit mobil pikap terperosok kedalam saluran air di Jalan Sultan Ageng Tirtayasa, Kelurahan Kunciran Indah, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang, Senin 27 September 2021 siang.

"Dia bawa galon dari arah graha. Tadinya mau ngerem mungkin menginjak gas," jelasnya.

Sopir pickup yang mengendarai kendaraan sendiri ini sempat terjepit. Apalagi kondisi mobil terbalik saat terperosok.

"Kejepit tadi. Terus dibantu warga dan akhirnya bisa keluar, sekarang lagi dibawa ke rumah sakit," pungkasnya.

Sementara itu, petugas dari SDA PUPR Kota Tangerang turut membantu memindahkan galon air mineral yang ada di parit. Pihak kepolisian pun sudah berada di lokasi.

TEKNO
Wajib Tahu! 8 Fitur Aplikasi yang Bikin Trading Jadi Lebih Mudah dan Efisien

Wajib Tahu! 8 Fitur Aplikasi yang Bikin Trading Jadi Lebih Mudah dan Efisien

Senin, 26 Januari 2026 | 19:23

Trader kini semakin mengutamakan aplikasi trading yang praktis dan serba terintegrasi. Simak fitur-fitur yang mendukung analisa, efisiensi, dan kenyamanan trading modern.

BISNIS
Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

Warga urban Jakarta dan sekitarnya tidak lagi harus menembus macet menuju pusat kota, untuk belanja kebutuhan perlengkapan rumah tangga.

KOTA TANGERANG
2 Pria di Tanah Tinggi Tangerang Ditangkap Kirim 2,5 Kg Ganja Modus Paket Belanja Online

2 Pria di Tanah Tinggi Tangerang Ditangkap Kirim 2,5 Kg Ganja Modus Paket Belanja Online

Senin, 26 Januari 2026 | 20:00

Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya membongkar sindikat narkotika yang menggunakan modus pengiriman paket belanja fiktif di wilayah Tanah Tinggi, Kota Tangerang.

OPINI
Perayaan Imlek di Masjid Istiqlal, Sinkretisme Agama yang Dilarang Islam

Perayaan Imlek di Masjid Istiqlal, Sinkretisme Agama yang Dilarang Islam

Senin, 26 Januari 2026 | 18:51

Suatu ketika kafir Quraish menawarkan kepada Rasulullah Muhammad saw agar Rasulillah Muhammad saw berkenan untuk menyembah sesembahan mereka sehingga merekapun berkenan menyembah Allah Swt, secara bergantian.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill