Connect With Us

Sebanyak 196 SMP di Kota Tangerang Segera Disinfektan Covid-19

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 13 Oktober 2021 | 12:47

Petugas PMI Kota Tangerang saat simulasi penyemprotan disinfektan di SMPN 9 Kota Tangerang untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19. Dok. Humas PMI Kota Tangerang. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Sebanyak 196 sekolah menengah pertama (SMP) negeri dan swasta di Kota Tangerang segera dilakukan penyemprotan disinfektan untuk mencegah penyebaran Covid-19 dari kegiatan pembelajaran tatap muka (PTM).

"Kami bekerja sama dengan Dinas Pendidikan Kota Tangerang akan menanggulangi penyebaran Covid-19 dengan penyemprotan disinfektan di 196 sekolah," ujar Oman Jumansyah, Ketua PMI Kota Tangerang saat ditemui di Markas PMI Kota Tangerang, Rabu 13 September 2021.

Oman menyebut, pihaknya telah melakukan simulasi penyemprotan disinfektan di ruang-ruang kelas SMPN 9 Tangerang pada hari Minggu lalu.

Petugas PMI Kota Tangerang saat simulasi penyemprotan disinfektan di SMPN 9 Kota Tangerang untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19. Dok. Humas PMI Kota Tangerang.

"Kemarin, hari Minggu kami sudah simulasi. Jadi, insya Allah penyemprotan disinfektannya jadi dilaksanakan," kata Oman.

Penyemprotan disinfektan berkala di sekolah tersebut berdasarkan permintaan Dinas Pendidikan Kota Tangerang ke PMI Kota Tangerang.

"Kami sekarang sedang tahap kordinasi dan perencanaan. Prinsipnya kami siap membantu," tutur Oman.

Seperti diketahui, Dinas Pendidikan Kota Tangerang telah menggelar PTM bagi SMP negeri dan swasta sejak Senin 13 September 2021. Adapun saat di-tracing, terdapat 69 orang di lingkungan SMP yang positif Covid-19, tetapi kabar baiknya testing hari pertama tahap ketiga di sekolah tidak ditemukan kasus.

TEKNO
Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kamis, 25 April 2024 | 14:20

Baru-baru ini kembali mencuat maraknya praktik ilegal RT/RW Net. Sebab, praktik ilegal ini tak hanya merugikan penyelenggara jasa telekomunikasi, juga berdampak negatif bagi konsumen di Indonesia.

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill