Connect With Us

Hujan Deras, Lokasi Rawan Banjir di Kota Tangerang Masih Aman

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 18 Oktober 2021 | 18:38

Ilustrasi Hujan. (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Hujan deras mengguyur kawasan Kota Tangerang sejak pagi sampai sore ini, Senin 18 Oktober 2021.

Lokasi rawan banjir di Kota Tangerang, yakni Kecamatan Periuk masih aman dari genangan maupun banjir.

"Alhamdulillah masih aman," ujar Syahrial, Kepala UPT BPBD Kecamatan Periuk saat dikonfirmasi.

Meski sore ini aman, kata dia, dirinya juga tidak mengetahui kondisi malam hari nanti, apakah akan terjadi genangan atau banjir, karena hujan yang masih mengguyur.

"Belum tahu kalau nanti malam. Tapi kami berharap tetap aman," katanya.

Syahrial menambahkan, pihaknya selalu siap siaga jika dalam menangani kawasan Kecamatan Periuk yang menjadi titik rawan banjir ini.

"Seperti biasa semua personel dan peralatan evakuasi siaga penuh," pungkasnya.

BISNIS
Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Kamis, 22 Januari 2026 | 15:01

PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOM Finance) resmi mengumumkan perpindahan Kantor Cabang (KC) Tangerang 4 Tigaraksa ke lokasi baru yang lebih strategis, demi memberikan pelayanan yang lebih prima dan nyaman bagi nasabah.

OPINI
Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:22

Argumentasi yang dibangun oleh Khikmawanto mengenai urgensi pembuatan "Kandang Setan" di Kota Tangerang memang terdengar seperti sebuah kejujuran yang menyentak di tengah kelesuan moralitas publik.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill