Connect With Us

Ketua DPRD Segera Panggil Wali Kota Tangerang Terkait Polemik Pasar Induk

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 6 Januari 2022 | 18:08

Para pedagang Pasar Induk Jatiuwung mengadukan nasibnya ke DPRD Kota Tangerang, Kamis 6 Januari 2022. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tangerang Gatot Wibowo segera memanggil Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah terkait polemik Pasar Induk Jatiuwung dengan Pasar Induk Tanah Tinggi.

Gatot mengatakan, setelah menerima aspirasi dari para pedagang Pasar Induk Jatiuwung dirinya segera meminta penjelasan kepada Wali Kota.

"Secepatnya. Setelah ini saya dengan komisi 3 akan rapat internal tentang langkah-langkah tahapan hearing berikutnya," ujarnya di Gedung DPRD Kota Tangerang, Kamis 6 Januari 2022.

Selain meminta penjelasan kepada Wali Kota Arief, pihaknya juga akan memanggil dinas-dinas terkait untuk menindaklanjuti permasalahan ini.

"Nanti dalam hearing kita akan tahu jawabannya, karena nanti kita ingin konfirmasi dahulu dengan pihak terkait dan dinas. Baik Indagkop, perizinan, Perkim. Ini kan terkait RDTM di wilayah nanti kita akan cek semuanya," jelasnya.

Adapun setelah mendapatkan keterangan, pihaknya akan menyampaikan penjelasan kepada para pedagang pasar induk ini.

Sebelumnya, para pedagang Pasar Induk Jatiuwung mengadukan nasibnya ke DPRD Kota Tangerang yang meminta Pasar Induk Tanah Tinggi untuk ditutup.

Pasalnya keberadaan Pasar Induk Tanah tinggi membuat para pedagang di Pasar Jatiuwung merugi. Apalagi di dalam satu kota idealnya tidak boleh ada dua pasar induk.

Selain itu pedagang juga meminta realisasi Wali Kota Tangerang yang tidak akan memperpanjang izin operasional Pasar Induk Tanah Tinggi pada 2021.

PROPERTI
Summarecon Serpong Hadirkan Hunian Premium 3 Lantai dengan Double High Ceiling, Terjual Lebih dari 50%

Summarecon Serpong Hadirkan Hunian Premium 3 Lantai dengan Double High Ceiling, Terjual Lebih dari 50%

Jumat, 31 Oktober 2025 | 23:19

PT Summarecon Agung Tbk (Summarecon Serpong) kembali meluncurkan hunian mewah di kawasan The Springs Gading Serpong, Tangerang dengan meluncurkan Ardea.

KOTA TANGERANG
Pemotor Tewas Terlindas Truk Tangki Gegara Jalan Rusak di Larangan Tangerang

Pemotor Tewas Terlindas Truk Tangki Gegara Jalan Rusak di Larangan Tangerang

Jumat, 7 November 2025 | 09:06

Kecelakaan tragis terjadi di Jalan Hos Cokroaminoto, Larangan, Kota Tangerang, pada Rabu malam 5 November 2025, sekitar pukul 19.00 WIB.

BISNIS
Bukan Produk Luar Negeri, Handuk Ternama Terry Palmer Lahir dan Merintis dari Tangerang

Bukan Produk Luar Negeri, Handuk Ternama Terry Palmer Lahir dan Merintis dari Tangerang

Rabu, 5 November 2025 | 12:58

Siapa sangka salah satu merek handuk ternama, Terry Palmer ternyata berasal dari Indonesia. Brand yang dikenal akan kualitas premiumnya ini berdiri di bawah naungan PT Indah Jaya Textile Industry, sebuah perusahaan tekstil asal Tangerang, Banten

TANGSEL
Siapkan Anggaran Khusus, Pemkot Tangsel Gandeng BRIN dan ITI Atasi Masalah Air Lindi Sampah

Siapkan Anggaran Khusus, Pemkot Tangsel Gandeng BRIN dan ITI Atasi Masalah Air Lindi Sampah

Kamis, 6 November 2025 | 21:25

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel menggandeng Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) serta Institut Teknologi Indonesia (ITI) untuk mencari solusi pengangkutan dan penanganan cairan limbah hasil timbunan sampah di TPA Cipeucang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill