Connect With Us

Puluhan Pelajar Kota Tangerang Diswab PCR Acak

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 13 Januari 2022 | 15:34

Sejumlah siswa dan siswi SMP PGRI Jatiuwung, Kota Tangerang mengikuti tes swab PCR di aula sekolah mereka, yang dilakukan Dinas Pendidikan bersama Dinas Kesehatan setempat, Kamis 13 Januari 2022. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Sebanyak 68 siswa dan siswi SMP PGRI Jatiuwung, Kota Tangerang mengikuti tes swab PCR di aula sekolah mereka, yang dilakukan Dinas Pendidikan bersama Dinas Kesehatan setempat, Kamis 13 Januari 2022. Selain siswa, tes juga diikuti perwakilan guru dan petugas sekolah.

Tes swab PCR ini dilakukan secara acak dengan sasaran siswa saat mengikuti pembelajaran tatap muka terbatas 100% di sekolah.

“Tes ini gencar dilakukan sebagai langkah pemetaan mengantisipasi penularan kasus covid-19 di lingkungan sekolah,” kata Ahmad Dasuki, Kepsek PGRI Jatiuwung.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang Jamaluddin mengklaim belum ada penularan kasus covid-19 di lingkungan sekolah sepanjang dua pekan pelaksanaan PTM terbatas 100 persen. Namun, sebagai antisipasi penularan, gencar lakukan tes swab PCR.

“Kami lakukan evaluasi pelaksanaan PTM 100 persen di tengah meningkatnya kasus Covid-19, dengan salah satu opsi penghentian sementara PTM,” katanya.

Hingga kini, sebanyak 3207 siswa, guru dan petugas sekolah telah dilakukan tes swab PCR dan dari hasil uji laboraturium sampel yang diambil, seluruhnya dinyatakan negatif Covid-19.

OPINI
Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:37

‎Kematian di Gaza tak hanya datang dari peluru dan bom. Seorang pria dan seorang anak meregang nyawa akibat runtuhnya bangunan karena cuaca ekstrem. Hingga kini, total 19 korban tewas akibat tertimbun puing telah dibawa ke rumah sakit.

KOTA TANGERANG
Warga Resah Ada Pesta Miras dan Prostitusi di Batuceper, Trantib Terjun ke Lokasi

Warga Resah Ada Pesta Miras dan Prostitusi di Batuceper, Trantib Terjun ke Lokasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:17

Warga Kelurahan Batusari, Kecamatan Batuceper, Kota Tangerang merasa resah adanya dugaan aktivitas pesta minuman keras (miras) dan praktik prostitusi di lingkungan mereka.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

BANTEN
Andra Soni Tanggapi Video Perbandingan Jalan Perbatasan di Lebak Masih Tanah dengan Bogor Beraspal

Andra Soni Tanggapi Video Perbandingan Jalan Perbatasan di Lebak Masih Tanah dengan Bogor Beraspal

Rabu, 14 Januari 2026 | 21:24

Sebuah video yang memperlihatkan kontras kondisi jalan di perbatasan Provinsi Banten dan Jawa Barat menjadi sorotan warganet.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill