Connect With Us

Pangdam Jaya Awasi Alur Kedatangan PPLN di Bandara Soekarno-Hatta

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 4 Februari 2022 | 21:24

Pangdam Jaya Awasi Alur Kedatangan PPLN di Bandara Soekarno-Hatta. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Memastikan alur pelayanan bagi pelaku perjalanan luar negeri (PPLN) berjalan sesuai prosedur, Pangdam Jaya Mayjen TNI Untung Budiharto mendatangi Terminal 3 Kedatangan Internasional Bandara Soekarno Hatta, Kota Tangerang, Jumat 4 Februari 2022.

Dalam tinjauannya, Pangdam Jaya memeriksa seluruh meja pelayanan, mulai dari pintu pesawat, pelayanan tes usap PCR, hingga penempatan karantina bagi pelaku perjalanan luar negeri.

Meski tidak temui masalah, dari hasil interaksi dengan PPLN yang baru tiba akan tetapi pihaknya tetap akan meningkatkan pengawasan dan berencana menambah personel.

“Kita akan tambah terutama di pintu pintu yang disinyalir dijadikan celah bagi oknum mafia karantina untuk mengambil keuntungan dari pelaku perjalanan luar negeri,” kata Untung.

Seiring meningkatkan penularan Covid-19, Pangdam Jaya juga mengimbau menghimbau kepada masyarakat untuk tidak panik. Pihaknya siap membantu pasien dengan gejala tinggi hingga kritis jika membutuhkan bantuan.

“Namun pasien dengan gejala ringan atau tanpa gejala dapat isolasi mandiri di rumah dan memanfaatkan aplikasi Telemedicine Kementerian Kesehatan,” jelas Untung.

AYO! TANGERANG CERDAS
Universitas Atma Jaya BSD Serpong Ditetapkan Jadi Pusat Keunggulan Pendidikan

Universitas Atma Jaya BSD Serpong Ditetapkan Jadi Pusat Keunggulan Pendidikan

Kamis, 25 April 2024 | 07:43

Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya kampus BSD Serpong ditetapkan jadi pusat keunggulan pendidikan atau Education Excellence.

PROPERTI
AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

Rabu, 24 April 2024 | 21:36

Astra Land Indonesia (ALI) melalui kerjasama dua developer properti terkemuka Astra Property dan Hongkong Land, menghadirkan kawasan perumahan eksklusif bernama AMMAIA Ecoforest, di kawasan Suvarna Sutera, Cikupa, Kabupaten Tangerang.

BANDARA
Imbas Erupsi Gunung, AirNav Perpanjang Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado 

Imbas Erupsi Gunung, AirNav Perpanjang Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado 

Kamis, 18 April 2024 | 15:03

Gunung Ruang di Sulawesi Utara mengalami erupsi dengan ketinggian letusan mencapai 3725 meter di atas permukaan laut pada Rabu, 17 April 2024.

BANTEN
PLN Banten Catat Ada 1.200 Transaksi SPKLU Selama Mudik Lebaran 2024

PLN Banten Catat Ada 1.200 Transaksi SPKLU Selama Mudik Lebaran 2024

Selasa, 23 April 2024 | 11:21

Sebanyak 1.200 transaksi terjadi di Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) selama masa mudik Lebaran 2024, terhitung mulai 3 hingga 19 April 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill