Connect With Us

Kampung Mancing di Benda Tangerang Diresmikan

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 23 Februari 2022 | 15:57

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah meresmikan Kampung Mancing yang merupakan akronim dari Masyarakat Cinta Lingkungan di RW 8 Kelurahan Belendung, Kecamatan Benda, Kota Tangerang. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Kampung Mancing yang merupakan akronim dari Masyarakat Cinta Lingkungan di RW 8 Kelurahan Belendung, Kecamatan Benda, Kota Tangerang diresmikan, Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah, Rabu 23 Februari 2022.

Kampung Mancing sebelumnya lahan tidur itu disulap menjadi area yang asri dan produktif. Kini kampung tersebut sebagai destinasi wisata terbaru di Kota Tangerang.

"Cakep ini lokasinya, tinggal ditambah pojok UMKM aja buat jual produk warga sini," kata Arief.

Dengan kehadiran Kampung Mancing, masyarakat di sekitar area tersebut harus lebih kompak dan produktif agar eksistensinya semakin bersinar.

"Siapin makanan khasnya, kemasan produknya juga harus dibuat yang menarik. Agar jika menjadi destinasi wisata ada kenang-kenangan yang dibawa pulang," ucap Arief.

Potensi yang dimiliki Kampung Mancing harus dapat dikelola secara optimal sehingga dapat menjadi salah satu destinasi wisata unggulan di Kecamatan Benda.

"Untuk nantinya menjadi destinasi wisata yang dimiliki Kota Tangerang," pungkas Arief.

TEKNO
Dinilai Ilegal, RT/RW Net Bisa Dipenjara 6 Tahun dan Denda Rp600 Juta

Dinilai Ilegal, RT/RW Net Bisa Dipenjara 6 Tahun dan Denda Rp600 Juta

Senin, 22 April 2024 | 19:03

Saat ini RT/RW Net tengah ramai dipersoalkan. RT/RW Net diketahui sebagai seseorang atau kelompok masyarakat yang menggunakan jaringan internet ISP, kemudian jaringan tersebut didistribusikan kembali ke warga setempat, namun dengan tarif tertentu.

BANDARA
Imbas Erupsi Gunung, AirNav Perpanjang Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado 

Imbas Erupsi Gunung, AirNav Perpanjang Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado 

Kamis, 18 April 2024 | 15:03

Gunung Ruang di Sulawesi Utara mengalami erupsi dengan ketinggian letusan mencapai 3725 meter di atas permukaan laut pada Rabu, 17 April 2024.

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

KAB. TANGERANG
Pasca Kebocoran Pipa WTP Sampora Tangerang, Warga BSD Masih Kesulitan Air Bersih

Pasca Kebocoran Pipa WTP Sampora Tangerang, Warga BSD Masih Kesulitan Air Bersih

Selasa, 23 April 2024 | 22:00

Warga di kawasan pemukiman Bumi Serpong Damai (BSD) City masih kesulitan air bersih akibat dampak dari kebocoran pipa pada Water Treatment Plan (WTP) Sampora di Kecamatan Cisauk, Kabupaten Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill