Connect With Us

Pemotor Tewas Tersetrum Kabel di Ciledug Tangerang, PLN : Bukan Kabel Kami! 

Achmad Irfan Fauzi | Minggu, 13 Maret 2022 | 15:46

Warga setempat berusaha mengevakuasi pengendara sepeda motor yang tewas tersengat listrik di kawasan Komplek Puri Kartika Lama, Ciledug, pada Sabtu 12 Maret 2022, sekitar pukul 14.49 WIB. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Seorang pria berinisial ND, 57, asal Bekasi tewas setelah tersetrum kabel listrik yang putus saat banjir di kawasan Komplek Puri Kartika Lama, Ciledug, pada Sabtu 12 Maret 2022, sekitar pukul 14.49 WIB. PLN menyebut kabel itu bukan miliknya.

"Petugas menemukan kabel yang terputus merupakan kabel internet atau telematika dan bukan kabel jaringan PLN," ujar Ririn Rachmawardini, Senior Manager Komunikasi dan Umum PLN Unit Induk Distribusi Jakarta Raya saat dikonfirmasi, Minggu 13 Maret 2022.

Setelah mendapat laporan dari masyarakat bahwa terdapat kabel menjuntai dan menimbulkan korban sengatan listrik, petugas PLN segera mendatangi lokasi kejadian dan didapati bahwa kabel yang menjuntai bukan milik PLN.

"Kabel listrik PLN dalam kondisi baik tidak ada yang terputus. Petugas juga memastikan suplai listrik ke pelanggan dalam kondisi normal," jelasnya.

Ririn menambahkan, petugas PLN juga turut membantu mengamankan kabel telematika tersebut. 

"PLN turut berduka cita atas meninggalnya korban di lokasi kejadian," ucapnya.

Sebelumnya, berdasarkan informasi, kecelakaan itu terjadi ketika korban hendak pergi ke acara pernikahan bersama rekannya.

Namun saat melintas di lokasi, tiba-tiba saja motor rekannya mogok. Korban pun mencoba membantu.

Saat turun dari motor, diduga korban menginjak kabel listrik hingga ia pun tersetrum dan terjatuh.

Masyarakat yang melihat itu langsung berusaha menyelamatkan korban dengan membawanya ke Rumah Sakit Aqidah. Namun nyawanya tidak tertolong.

TANGSEL
Wanita Cantik Tewas Gantung Diri di Ciputat Tangsel, Diduga Depresi Gegara Tumor Payudara

Wanita Cantik Tewas Gantung Diri di Ciputat Tangsel, Diduga Depresi Gegara Tumor Payudara

Jumat, 26 April 2024 | 18:02

Seorang gadis cantik yang tinggal di Jalan Ki Hajar Dewantoro, Kelurahan Sawah Baru, Ciputat Kecamatan Ciputat, Tangerang Selatan, mengakhiri hidupnya dengan gantung diri.

KAB. TANGERANG
Usai Lebaran, 1.274 Pendatang Masuk ke Kabupaten Tangerang

Usai Lebaran, 1.274 Pendatang Masuk ke Kabupaten Tangerang

Jumat, 26 April 2024 | 22:48

Usai Lebaran 2024. sebanyak 1.274 jiwa penduduk baru tercatat datang ke wilayah Kabupaten Tangerang.

BISNIS
Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Rabu, 24 April 2024 | 09:53

Pemerintah pusat tengah menjalankan rencana strategis bersama salah satu perusahaan teknologi terbesar di dunia, Apple.

BANDARA
Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Jumat, 26 April 2024 | 14:04

Transportasi umum Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta (Soetta), bakal ditetapkan tarif berbayar sebesar Rp3.500.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill