Connect With Us

Hanan Rahmadi Nakhodai KORMI Kota Tangerang, Ini Misinya

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 16 Maret 2022 | 18:44

Muhamad Hanan Rahmadi resmi menakhodai Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Kota Tangerang periode 2022-2026. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Muhamad Hanan Rahmadi resmi menakhodai Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Kota Tangerang periode 2022-2026.

Ia menggantikan H Marsudi dalam pemilihan di Musyawarah Kota (Muskot), Rabu 16 Maret 2022.

Ketua panitia muskot KORMI Kota Tangerang, Abdul Aziz mengatakan, Hanan Rahmadi terpilih sebagai Ketua KORMI Kota Tangerang karena mendapatkan dukungan dari 15 induk organisasi olahraga (inorga).

"Selain hanya satu calon yang mendaftar sebagai ketua, bahwa ini juga hasil dukungan dari 15 inorga yang disetujui oleh seluruh peserta muskot. Akhirnya kami dan pimpinan sidang memutuskan, beliau terpilih menjadi ketua," kata Aziz.

Pasca terpilih, Hanan telah menyiapkan strategi untuk memajukan organisasi tersebut selama empat tahun ke depan, terutama soal pembinaan atlet.

"Kita akan meneruskan program-program kerja kepengurusan yang lalu. Saya berharap KORMI ke depan juga mewujudkan masyarakat Kota Tangerang yang sehat dan gembira," ujarnya.

Hanan juga akan melakukan perekrutan atlet dari usia dini untuk aset Kota Tangerang. Sosialisasi akan digencarkan sebab olahraga KORMI sendiri beda dengan olahraga prestasi.

"Tentunya kita ke depan akan melakukan sosialisasi dan juga menyelenggarakan kegiatan yang masuk dalam olahraga lingkup KORMI. Pembinaan atlet tentu akan kita utamakan," jelasnya.

Dia menjelaskan ada tiga lingkup olahraga KORMI. Di antaranya kesehatan dan kebugaran serta tradisional kreatif budaya. Kemudian, olahraga petualangan dan tantangan.

"Ke depan akan kita sosialisasikan dan akan implementasikan agar masyarakat bisa mengenal ketiga jenis olahraga lingkup KORMI," katanya.

NASIONAL
Sisa THR Bingung Mau Dipakai Apa? Lakukan Ini

Sisa THR Bingung Mau Dipakai Apa? Lakukan Ini

Sabtu, 20 April 2024 | 12:59

Libur Lebaran 2024 memang telah usai. Namun, ternyata masih ada dari kita yang memiliki sisa Tunjangan Hari Raya (THR) dan belum memanfaatkannya betul.

PROPERTI
Hadirkan Hunian Premium, Paramount Land Perkenalkan New Matera

Hadirkan Hunian Premium, Paramount Land Perkenalkan New Matera

Rabu, 3 April 2024 | 06:47

Dalam rangka menghadirkan hunian premium dengan fasilitas lengkap dan lokasi strategis, serta akses cepat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari bagi konsumen kelas atas

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

KAB. TANGERANG
Sempat Hadang Alat Berat, Pedagang Pasar Kutabumi Tangerang Akhirnya Pasrah Lapaknya Dibongkar

Sempat Hadang Alat Berat, Pedagang Pasar Kutabumi Tangerang Akhirnya Pasrah Lapaknya Dibongkar

Jumat, 19 April 2024 | 16:30

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang akhirnya membongkar ratusan lapak pedagang di Pasar Kutabumi, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, setelah sempat dihadang, Jumat 19 April 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill