Connect With Us

Tak Ikut Aksi ke Jakarta, KSPSI di Kota Tangerang Rayakan May Day 2022 dengan Halalbihalal

Achmad Irfan Fauzi | Sabtu, 14 Mei 2022 | 13:32

Ketua DPD KSPSI Provinsi Banten Dedi Sudarajat menyampaikan sambutan acara peringatan May Day 2022 dan halalbihalal di Sekretariat DPD KSPSI Provinsi Banten di Cikokol, Kota Tangerang. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Keluarga besar Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) di Kota Tangerang tidak ikut aksi ke Jakarta. Mereka merayakan May Day 2022 dengan acara halalbihalal.

Acara halalbihalal dan peringatan Hari Buruh Internasional tersebut berlangsung di Sekretariat DPD KSPSI Provinsi Banten di kawasan Cikokol, Kota Tangerang, Sabtu 14 Mei 2022.

Acara yang dipimpin Ketua KSPSI Provinsi Banten Dedi Sudarajat itu menghadirkan Kepala Disnaker Kota Tangerang Ujang Hendra Gunawan dan Kapolsek Tangerang Kompol Suroto. Acara juga dimeriahkan oleh bintang tamu Ato Angkasa.

"Ya hari ini ada dua acara yang memang momentumnya berbarengan. Pertama peringatan May Day sekaligus halalbihalal karena 1 Mei Hari Buruh Internasional dan 2 Meinya Idul Fitri," ujar Dedi.

Dedi mengatakan, alasan diperingatinya May Day karena sampai dengan tahun 2022 ini para pekerja menikmati hasil perjuangan dari serikat buruh di Amerika Serikat pada 1886.

Pada saat itu, sambung dia, di Amerika Serikat terjadi gelombang protes luar biasa terutama masalah pengurangan jam kerja. Ketika itu jam kerja 16 jam. “Demo saat itu meminta pengurangan menjadi 8 jam. Jadi, sampai hari ini kita menikmati hasilnya," katanya.

Meski menikmati hasil pengurangan jam kerja menjadi 8 jam, kata Dedi, kondisi ketenagakerjaan saat ini di Indonesia masih sangat memperihatinkan setelah terbitnya UU Omnibus Law klaster ketenagakerjaan.

"Karena kita tahu di dalamnya itu mendegradasi kesejahteraan buruh terutama pengupahan. Dua tahun terakhir terkait pengupahan kita merasakan imbasnya," ucapnya.

Dedi menambahkan, pihaknya hari ini tidak mengikuti aksi demo dalam peringatan May Day 2022 di Jakarta. Namun akan digelar pada waktu yang akan datang.

"Untuk turun ke jalan sedang disiapkan DPP. Yang pasti kita tunggu instruksi DPP. Hari ini kita enggak ikut karena hari ini tidak ambil bagian ke sana. Karena kami akan turun ke jalan sendiri," jelasnya.

Dedi berharap, perjuangan serikat buruh bisa meningkatkan dan menjamin kesejahteraan para pekerja.

Kepala Disnaker Kota Tangerang Ujang Hendra Gunawan mengucapkan terima kasih kepada KSPSI Banten karena telah menyelenggarakan kegiatan peringatan May Day 2022 yang dikemas dengan acara silaturahmi halalbihalal.

"Karena dengan ini meminimalisir berkerumunnya masyarakat sehingga acara ini juga tidak mengurangi rasa hikmah," ucapnya.

Menanggapi terkait kenaikan upah, kata Ujang, memang laju pertumbuhan ekonomi saat ini sedang naik, tetapi masih di bawah standar jika dibandingkan dengan sebelum pandemi Covid-19.

"Tetapi dengan terus bergerak laju pertumbuhan ekonomi ini diharapkan dari formulasi yang ada dalam regulasi kita juga sebenarnya tetap memfasilitasi kenaikan upah buruh ini," katanya.

Kapolsek Tangerang Kompol Suroto menambahkan, pihaknya mengapresiasi acara May Day 2022 yang dikemas dengan halalbihalal.

"Jadi mereka tidak ikut berangkat May Day di Jakarta, jadi bagus mengadakan kegiatan yang sifatnya silaturahmi diisi dengan acara halal bihalal. Supaya ke depannya tidak perlu harus pergi ke mana-mana," pungkasnya.

KAB. TANGERANG
Puluhan Rumah di Vila Tomang Baru Tangerang Terendam Banjir Akibat Luapan Situ Gelam

Puluhan Rumah di Vila Tomang Baru Tangerang Terendam Banjir Akibat Luapan Situ Gelam

Senin, 12 Januari 2026 | 20:27

Akibat diguyur hujan selama dua hari satu malam, puluhan rumah di Vila Tomang, Desa Gelam Jaya, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang terendam banjir, Senin 12 Januari 2026. Sejumlah warga terdampak pun mengungsi.

TANGSEL
Pemkot Tangsel Tambah Bantuan Logistik 50 KK Terdampak TPA Cipeucang

Pemkot Tangsel Tambah Bantuan Logistik 50 KK Terdampak TPA Cipeucang

Minggu, 11 Januari 2026 | 10:56

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menambah volume bantuan logistik bagi warga yang tinggal di zona terdampak langsung Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipeucang.

OPINI
Pendidikan sebagai Perlawanan Perempuan terhadap Kemiskinan Struktural

Pendidikan sebagai Perlawanan Perempuan terhadap Kemiskinan Struktural

Senin, 12 Januari 2026 | 20:30

Kemiskinan tidak pernah benar-benar netral. Ia punya wajah, dan sering kali wajah itu adalah perempuan. Ketika kemiskinan terjadi, perempuan biasanya menjadi pihak yang paling dulu mengalah, paling lama bertahan, dan paling sedikit didengar.

KOTA TANGERANG
Alun-alun Ahmad Yani Kota Tangerang Bakal Direvitalisasi Tahun Ini, Adaptasi Konsep Alun-alun Sempur Bogor

Alun-alun Ahmad Yani Kota Tangerang Bakal Direvitalisasi Tahun Ini, Adaptasi Konsep Alun-alun Sempur Bogor

Senin, 12 Januari 2026 | 20:25

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang akan kembali merevitalisasi Alun-alun Ahmad Yani yanh ditargetkan rampung pada 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill