Connect With Us

DPRD Kota Tangerang Pantau Perbaikan Tanggul di Pondok Bahar

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 25 Mei 2022 | 17:55

Perbaikan tanggul di Pondok Bahar, Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang, Rabu 25 Mei 2022. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Anggota DPRD Kota Tangerang Tasril Jamal memantau langsung perbaikan tanggul di Pondok Bahar, Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang, Rabu 25 Mei 2022.

Perawatan dan penambalan tanggul yang dilakukan Dinas PUPR Kota Tangerang ini sebagai langkah untuk mengantisipasi luapan air dari Kali Angke sehingga mencegah terjadinya banjir.

"Penambalan tanggul ini merupakan tanggung jawab bersama yang melibatkan pemerintah kota, anggota dewan serta masyarakat," ujar Tasril.

Menurut wakil rakyat dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini, tanggul Kali Angke yang berada di area Tol Tangerang-Merak tersebut diperlukan kontrol fisik.

"Saya berinisiatif bersama Dinas PUPR melakukan penambalan serta pengecekan kondisi bangunannya," terangnya.

Selain tanggul, puluhan penerangan jalan umum (PJU) di perumahan tersebut kini mengalami kerusakan, sehingga juga perlu mendapatkan penanganan.

"Saya bekerja sama kembali dengan Dishub Kota Tangerang untuk segera dilakukan perbaikan. Ya Alhamdulilah satu persatu PJU diperbaiki," ungkapnya. 

Seperti diketahui, perbaikan PJU tersebut dalam rangka menyukseskan capaian RPJMD Kota Tangerang melalui program Tangerang Terang. 

"Minimal PJU di Pondok Bahar sudah menyala kembali," imbuhnya.

Tasril berharap, diperlukan kerja sama dengan pihak RT, RW, maupun tokoh masyarakat di Pondok Bahar dalam merawat fasilitas pembangunan.

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

KAB. TANGERANG
PLN Banten Jaga Keandalan Listrik Selama Raker Kernas 2024 di ICE BSD Tangerang

PLN Banten Jaga Keandalan Listrik Selama Raker Kernas 2024 di ICE BSD Tangerang

Kamis, 25 April 2024 | 09:19

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten memastikan keandalan listrik selama pembukaan Rapat Kerja Kesehatan Nasional (Raker Kesnas) di Indonesia Convention and Exhibition (ICE) Bumi Serpong Damai (BSD),

MANCANEGARA
Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Rabu, 24 April 2024 | 10:33

Perusahaan makanan hewan asal Kanada, ACANA bekerja sama dengan organisasi kesejahteraan hewan Best Friends Animal Society membuka lowongan pekerjaan sebagai kitten cuddler.

KOTA TANGERANG
Waspada Flu Singapura, Ini Gejala dan Cara Pengobatannya

Waspada Flu Singapura, Ini Gejala dan Cara Pengobatannya

Kamis, 25 April 2024 | 07:13

Flu Singapura atau penyakit kaki, tangan dan mulut alias hand, foot and mouth disease (HFMD), merupakan penyakit menular yang umumnya menyerang anak-anak, meski ada beberapa kasus pada remaja dan dewasa.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill