Connect With Us

Selain Pendidikan, Pemkot Tangerang Salurkan Bansos untuk Keluarga Suprihatin

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 27 Juli 2022 | 18:49

Keluarga Suprihatin dapat bantuan sembako dari Pemerintah Kota Tangerang. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang memberikan bantuan penuh kepada keluarga Suprihatin di wilayah RT3/10 Kelurahan Sudimara Jaya, Kecamatan Ciledug, yang sebelumnya disebut keluarga buta huruf.

"Berdasarkan informasi yang kami dapatkan langsung dari yang bersangkutan disampaikan bahwa pihaknya sudah menerima bantuan dari pemerintah,” ujar Marwan, Camat Ciledug, Rabu 27 Juli 2022.

Selain memberikan bantuan pendidikan dengan mendaftarkan anak dari Suprihatin yang berusia 9 tahun di SDN 2 Sudimara, Pemkot Tangerang melalui Dinas Sosial juga turut berperan menyalurkan bantuan berupa paket sembako.

“Tim dari Dinas Sosial dan Dinas Pendidikan juga sudah mengunjungi rumah yang bersangkutan dan memberikan bantuan langsung,” jelasnya. 

Camat mengungkapkan, rumah kontrakan yang saat ini didiami Suprihatin, hanya dihuni oleh suami dan satu anaknya.

Namun, setahun terakhir, Suprihatin bersama dua anaknya yang lain yang kini berusia 9 tahun dan balita ikut tinggal di rumah kontrakan itu setelah pindah dari Ngawi, Jawa Timur.

Camat menambahkan, pihaknya akan terus memantau perkembangan terkait pemberian bantuan penuh dari Pemkot Tangerang untuk keluarga Suprihatin.

“Kita akan pantau perkembangannya secara langsung, karena ini memang tanggung jawab kita bersama,” pungkasnya.

BANTEN
Siapkan Lulusan SMK Kerja di Luar Negeri, Pemprov Banten Adopsi Program Bursa Kerja Kota Tangerang

Siapkan Lulusan SMK Kerja di Luar Negeri, Pemprov Banten Adopsi Program Bursa Kerja Kota Tangerang

Selasa, 25 November 2025 | 17:15

Gubernur Banten Andra Soni menargetkan perluasan program Bursa Kerja Khusus (BKK) SMK yang diinisiasi oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang.

OPINI
Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Senin, 17 November 2025 | 17:49

Pada dasarnya setiap manusia yang memasuki jenjang pernikahan akan selalu berharap agar pernikahannya langgeng hingga menua bersama. Memiliki anak, cucu, buyut, dan seterusnya hingga maut memisahkan mereka.

TOKOH
Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Sabtu, 8 November 2025 | 20:22

Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar meninggal dunia pada Sabtu, 8 November 2025.

SPORT
Inilah Nama-nama Pemain Persikota Tangerang Musim 2025/2026

Inilah Nama-nama Pemain Persikota Tangerang Musim 2025/2026

Selasa, 25 November 2025 | 19:43

Persikota Tangerang resmi memperkenalkan skuad lengkap untuk menghadapi kompetisi Liga Nusantara musim 2025/2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill