Connect With Us

VIDEO: Tenda Pernikahan Diterjang Banjir di Jatiuwung Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 13 November 2022 | 15:04

Banjir tersebut menerjang tenda pernikahan di Cikoneng Girang, Kelurahan Manis Jaya, Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang, pada Sabtu 12 November 2022, sore. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Hujan deras yang mengguyur wilayah Kota Tangerang dan sekitarnya menyebabkan banjir di sejumlah titik.

Bahkan banjir tersebut menerjang tenda pernikahan di Cikoneng Girang, Kelurahan Manis Jaya, Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang, pada Sabtu 12 November 2022, sore.

Peristiwa tersebut terekam oleh warga setempat. Dalam video itu, terlihat tenda pernikahan berwarna putih yang telah dipasang rapih beserta dekorasinya.

Baca Juga: Banjir Rendam Perumahan Villa Tangerang Elok dan Permata Pasar Kemis

Namun banjir yang mencapai tinggi sekitar lutut orang dewasa menerjang masuk lokasi pesta pernikahan tersebut. Sejumlah barang seperti meja makanan dan kursi pengunjung berhamburan.

Warga terlihat tengah mengamankan barang-barang pesta. Terdengar suara wanita yang merekam video menangis melihat kondisi tersebut.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Berita Tangerang (@tangerangnewsofficial)

HIBURAN
Mudah dan Sederhana, Ini Resep Bumbu Jagung Bakar Enak untuk Malam Tahun Baru 2026

Mudah dan Sederhana, Ini Resep Bumbu Jagung Bakar Enak untuk Malam Tahun Baru 2026

Rabu, 31 Desember 2025 | 11:33

Malam pergantian tahun identik dengan acara bakar-bakaran bersama keluarga atau teman terdekat. Salah satu menu yang hampir selalu hadir adalah jagung bakar.

BANTEN
BMKG ‘Ramal’ Malam Tahun Baru 2026 di Tangerang Diguyur Hujan Lebat

BMKG ‘Ramal’ Malam Tahun Baru 2026 di Tangerang Diguyur Hujan Lebat

Rabu, 31 Desember 2025 | 11:43

Balai Besar Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Wilayah II memperingatkan potensi cuaca ekstrem yang berpeluang terjadi di wilayah Banten hingga 3 Januari 2026.

TEKNO
Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Jumat, 26 Desember 2025 | 17:59

vivo Indonesia resmi menghadirkan vivo V60 Series, sebuah generasi baru smartphone yang dirancang khusus sebagai "holiday kit" terbaik, untuk mengabadikan momen liburan dengan lebih jernih, kreatif, dan bermakna.

WISATA
Jalur Puncak Bogor Tidak Diberlakukan Ganjil Genap Selama Libur Nataru 

Jalur Puncak Bogor Tidak Diberlakukan Ganjil Genap Selama Libur Nataru 

Jumat, 26 Desember 2025 | 19:25

Memasuki masa libur Natal dan Tahun Baru 2025/2026, pengendara yang hendak menuju kawasan wisata Puncak, Kabupaten Bogor, mendapat kelonggaran aturan lalu lintas.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill