Connect With Us

Sambungkan Bus Lane dari Jakarta, 8 Shelter Dibangun

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 20 November 2014 | 17:21

Uji coba Bus Lane Trayek Baru, Poris-Kebon Nanas (Rangga A Zuliansyah / TangerangNews)

 
TANGERANG-Pemerintah pusat membangun shelter Bus Lane di delapan titik Kota Tangerang. Pembangunan shelter tersebut guna mendukung pilot project integrasi Bus Lane dengan Busway (Trans Jakarta).
 
Adapun delapan titik tersebut adalah perempatan Shinta, Kavling Pemda, Palem Semi, Tangcity Mall, Taman Royal, Bale Kota, Victoria Park dan By Pass Sudirman.
 
"Shelter itu dibangun oleh pusat dari APBN. Karena kita akan mencoba menerapkan jaringan transportasi yang mengintegrasikan Bus Lane dengan Trans Jakarta," kata Agus Wibowo, Kabid Pengembangan Sistem Dinas Perhubungan Kota Tangerang, Kamis (20/11).
 
Nantinya, kata Agus, sistem Busway akan diterapkan juga pada Bus Lane, baik layanan maupun fisik. Sistem ini akan menjadi pilot project pengembangan transportasi bus antara Tangerang-Jakarta.
 
"Standar pelayanan Bus Lane disamakan dengan Busway. Mulai dari bangunan shelter-nya itu replikasi dari Busway. Kedepan kita ingin e-Ticketing nya menyatu," paparnya.
 
Untuk tahap awal, pihaknya akan mengoperasikan-nya di jalur Jakarta-Poris Plawad dan Karawaci. Kedepannya akan dioperasikan juga di jalur MH Thamrin hingga Kebon Nanas.
 
"Untuk memberi ketepatan waktu dan kenyamanan. Nantinya tiap Shelter akan diberi fasilitas wifi gratis yang terkoneksi dengan website Dishub.  Sehingga penumpang yang menunggu di shelter bisa men-tracking posisi bus ada di mana," jelas Agus.
 
Sementara Kepala Dishub Kota Tangerang Herman Suwarman mengatakan, diharapkan sistem ini mulai berjalan awal tahun 2015. Menurutnya layanan ini harus diterapkan untuk mengurangi jumlah pengguna kendaraan pribadi yang hendak ke Jakarta.
 
"Sekarang angkutan umum sudah tidak lagi diminati. Data menyebutkan, 80 persen orang melakukan perjalanan naik kendaraan pribadi. Kalau dibiarkan, jalan tidak akan memadai lagi," paparnya.
 
Namun, untuk menarik perhatian masyarakat agar mau beralih kepada kendaraan umum, mereka harus diberikan jaminan keamanan dan pelayanan yang baik.
 "Salah satunya jadwal kendaraan yang teratur dan tepat waktu, serta tidak ngetem. Itu semua akan ada di Bus Lane Trans Jabodetabek," pungkasnya.

Rute Bus Lane

 Diketahui sebelum-nya, Bus Lane Tangerang rutenya sejak 1 Desember 2012 dari Terminal Poris Plawad, Kota Tangerang-Shelter Taman Anggrek, Tomang, Jakarta Barat.

Penumpang bisa lanjut menggunakan Busway ke daerah DKI Jakarta lainnya, dengan membeli harga tiket terusan ditetapkan oleh operator Bus Lane yakni Perusahaan Pengangkut Djakarta (PPD) sebesar Rp 6.000, dua kali lipat dari Poris Plawad ke Kalideres.
 

 
TEKNO
Terbaru, Cara Ubah Foto Jadi Stiker Tanpa Aplikasi Tambahan

Terbaru, Cara Ubah Foto Jadi Stiker Tanpa Aplikasi Tambahan

Jumat, 12 April 2024 | 14:02

Aplikasi perpesanan WhatsApp kembali mengeluarkan fitur terbaru, Jumat, 12 April 2024.

HIBURAN
Jadwal Nonton dan Harga Tiket Film Siksa Kubur di Bioskop Tangerang Kamis 11 April 2024

Jadwal Nonton dan Harga Tiket Film Siksa Kubur di Bioskop Tangerang Kamis 11 April 2024

Kamis, 11 April 2024 | 06:53

Sutradara kawakan Joko Anwar mengeluarkan karya ke-10 dalam penyutradaraannya bertajuk "Siksa Kubur".

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

BISNIS
Cetak Laba Tertinggi Sepanjang Sejarah, PLN Diapresiasi Komisi VI DPR RI

Cetak Laba Tertinggi Sepanjang Sejarah, PLN Diapresiasi Komisi VI DPR RI

Jumat, 5 April 2024 | 06:59

PT PLN (Persero) berhasil mencetak rekor laba tertinggi sepanjang sejarah, yakni Rp 5,99 triliun pada 2020, menjadi Rp 13,17 triliun pada 2021, dan meningkat kembali menjadi Rp 14,41 triliun pada 2022.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill