Connect With Us

Wow, Ular Berbisa Mati di Tangan Bocah 17 Bulan

EYD | Sabtu, 7 November 2015 | 11:01

Ular ini sempat menyerang bocah 17 bulan di Brasil, meski binatang melata ini akhirnya mati di tangan si bocah. (istimewa / tangerangnews)

TANGERANG - Jaine Ferreira terkejut ketika mendapati putranya, Lorenzo, berlumuran darah dengan ular di mulutnya. Dia pun langsung memanggil suaminya, Lucier, dan membawa putranya ke sebuah rumah sakit Sao Luiz.
Tak lupa mereka membawa serta ular itu agar bisa diidentifikasi dokter untuk memberikan anti racun yang tepat. Namun, saat dilakukan pemeriksaan, bocah 17 bulan ini sama sekali tidak mengalami luka sedikit pun. Satu-satunya korban dalam hal ini adalah ular berbisa tadi. 
"Dia menggigit pit viper sangat dekat dengan kepalanya yang membuat ular tersebut tak dapat bergerak dan mencegahnya menggigit Lorenzo," ungkap Dr Gilmar Carteri. "Anak ini sangat ketakutan. Saya pikir ini adalah bentuk dari insting pertahanan diri atau mungkin dia berpikir itu adalah mainan." 
Awalnya, Jaine dan Lucier mengira jika ular itu mati karena dibunuh oleh anjing mereka yang tengah bermain bersama Lorenzo. Namun, setelah memeriksa ular tersebut, dokter meyakinkan bahwa ular itu mati ditangan bocah 17 bulan tersebut. 
Dalam beberapa tahun terakhir, para ilmuwan tengah berdebat mengenai ophidiophobia, ketakutan akan ular, mungkin merupakan sebuah insting dan penting bagi kelangsungan hidup manusia dalam menghadapi ancaman mematikan untuk segera bereaksi. Reaksi dari lorenzo mungkin merupakan konfirmasi dari teori ini.

KOTA TANGERANG
Begini Kondisi Plaza Shinta Cimone Tangerang Usai Sempat Ditutup

Begini Kondisi Plaza Shinta Cimone Tangerang Usai Sempat Ditutup

Kamis, 25 April 2024 | 10:34

Plaza Shinta Cimone Kota Tangerang mulai kembali beroperasi usai sempat ditutup beberapa waktu lalu.

NASIONAL
Prabowo-Gibran Ditetapkan Jadi Presiden-Wapres Terpilih, Dihadiri AMIN Tanpa Ganjar dan Mahfud

Prabowo-Gibran Ditetapkan Jadi Presiden-Wapres Terpilih, Dihadiri AMIN Tanpa Ganjar dan Mahfud

Rabu, 24 April 2024 | 12:17

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pusat resmi menetapkan pasangan Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024-2029.

BANTEN
PLN Banten Catat Ada 1.200 Transaksi SPKLU Selama Mudik Lebaran 2024

PLN Banten Catat Ada 1.200 Transaksi SPKLU Selama Mudik Lebaran 2024

Selasa, 23 April 2024 | 11:21

Sebanyak 1.200 transaksi terjadi di Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) selama masa mudik Lebaran 2024, terhitung mulai 3 hingga 19 April 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill