Connect With Us

Bioskop Buka Lagi 14 September, Pengunjung Wajib Divaksin

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 10 September 2021 | 13:22

Pintu masuk Bioskop. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Rencananya seluruh bisokop di Indonesia akan dibuka serentak pada 14 September 2021. Adapun syarat masuk bisokop bagi pengunjung yakni wajib sudah divaksin.

Djonny Syafruddin Ketua Gabungan Pengusaha Bioskop Seluruh Indonesia (GPBSI) mengatakan, pihaknya masih menunggu surat keputusan resmi dari pemerintah terkait izin pengoperasian bisokop, meski rencana ini memang sudah disetujui.

"Itu kan nunggu surat keputusannya (pemerintah). Surat keputusannya belum kita terima. Tunggu saja habis tanggal 13 September, mungkin keluar keputusan," kata Djonny saat dihubungi seperti dilansir Okezone, Jumat 10 September 2021.

Berbagai persiapan protokol kesehatan pun telah dilakukan sejak seminggu terakhir. Saat ini persiapannya telah mencapai 50 persen.

Bentuk kesepakatan GPBSI dengan pemerintah terkait persyaratan untuk para pengunjung bioskop pun makin ketat. Salah satunya adalah kewajiban memindai QR Code untuk aplikasi PeduliLindungi.

Aplikasi ini dapat mendeteksi setiap pengunjung yang sudah melakukan vaksinasi, minimal dosis pertama. Sementara untuk karyawan bioskop, Djonny memastikan mereka semua telah divaksin.

"Udah (100 persen divaksin) itu sih tidak usah ditanya, sudah kita persiapkan," kata Djonny.

Seperti diketahui, bioskop-bioskop berhenti beroperasi akibat Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) darurat di Jawa dan Bali yang dimulai sejak Juli 2021 sebagai pencegahan penyebaran COVID-19.

BANDARA
Bandara Soekarno-Hatta Perbarui Fasilitas Parkir

Bandara Soekarno-Hatta Perbarui Fasilitas Parkir

Sabtu, 5 Juli 2025 | 20:03

PT Angkasa Pura Indonesia Kantor Cabang Bandara Internasional Soekarno-Hatta terus meningkatkan kualitas layanan parkir demi mendukung kenyamanan dan kemudahan mobilitas seluruh pengguna jasa.

TANGSEL
Tembok Apartemen di Serpong Tangsel Roboh Timpa Rumah dan Kos-kosan Warga

Tembok Apartemen di Serpong Tangsel Roboh Timpa Rumah dan Kos-kosan Warga

Sabtu, 5 Juli 2025 | 19:10

Hujan deras disertai angin kencang yang melanda wilayah Lengkong Gudang Timur, Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), memicu insiden robohnya tembok pembatas milik sebuah apartemen.

MANCANEGARA
Sejumlah WNI dari Iran Tiba di Tanah Air, Ceritakan Kondisi Perang

Sejumlah WNI dari Iran Tiba di Tanah Air, Ceritakan Kondisi Perang

Rabu, 25 Juni 2025 | 15:32

Belasan Warga Negara Indonesia (WNI) yang bertempat tinggal di Negara Iran telah dievakuasi ke Indonesia.

BISNIS
138 Tahun Berdiri Del Monte Foods Dinyatakan Bangkrut, Begini Nasib Produknya di Indonesia

138 Tahun Berdiri Del Monte Foods Dinyatakan Bangkrut, Begini Nasib Produknya di Indonesia

Jumat, 4 Juli 2025 | 12:22

Del Monte Foods, perusahaan makanan kaleng asal Amerika Serikat yang telah berdiri selama 138 tahun, resmi mengajukan kebangkrutan. Keputusan ini mengejutkan banyak pihak

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill