Connect With Us

3 Penumpang Terjepit Kecelakaan di Tol Tangerang-Merak Km 46 

Tim TangerangNews.com | Senin, 17 Januari 2022 | 21:59

Peristiwa kecelakaan terjadi di Tol Tangerang – Merak tepatnya di Km 46 (500) arah Jakarta ke Merak, Senin 17 Januari 2022 sekiatr pukul 20.30 WIB. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Peristiwa kecelakaan terjadi di Tol Tangerang–Merak tepatnya di Km 46 (500) arah Jakarta ke Merak, Senin 17 Januari 2022 sekiatr pukul 20.30 WIB. 

Dalam peristiwa itu, dilaporkan untuk sementara ini mengakibatkan terdapat tiga orang korban yang terjepit. 

Terlibat dalam peristiwa kecelakaan itu yakni antara pengemudi Bus Prima Asli dengan truk. Informasi yang didapat, peristiwa itu berawal dari truk yang sedang menepi di pinggir (bahu) jalan sebelah kiri.

“Informasi yang saya dapat seperti itu. Saat truk sedang berhenti di lajur kiri bahu jalan. Tak lama kemudian datang Bus Prima Asli yang saat itu diduga sedang akan menyalip kendaraan lain. Akhirnya, brak. Terjadi kecelakaan,” ujar salah seorang saksi mata Luhtvie kepada TangerangNews, hari ini. 

Sementara itu, saksi juga melihat saat bus sedang dievakuasi, terdapat tiga orang yang terjepit di dalam bus. Namun, seluruhnya masih dalam konsisi selamat. 

“Saya hanya lihat saat dievakuasi itu sisa tiga orang penumpang yang terjepit di dalam bus. Dan saya liat masih selamat min. Seomga saja tidak ada korban jiwa,” tukasnya.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

MANCANEGARA
Sering Dianggap Negara Terjorok, Ini 22 Fakta Unik India

Sering Dianggap Negara Terjorok, Ini 22 Fakta Unik India

Rabu, 20 Maret 2024 | 13:33

India merupakan negara yang terletak di Asia Selatan dengan jumlah penduduk terbanyak di dunia menggeser posisi Tiongkok.

BANTEN
Telkomsel Pastikan Jaringan Kuat di Jalur Penyeberangan Merak-Bakauheni Selama Mudik Lebaran

Telkomsel Pastikan Jaringan Kuat di Jalur Penyeberangan Merak-Bakauheni Selama Mudik Lebaran

Jumat, 19 April 2024 | 01:17

Sebagai perusahaan telekomunikasi berbasis digital yang terdepan, Telkomsel berkomitmen untuk memberikan solusi konektivitas jaringan dengan kecepatan tinggi di sepanjang jalur laut pelabuhan Merak - Bakauheni.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill