Connect With Us

Tok, Awal 1 Ramadan 2023 Resmi Jatuh Pada Kamis Besok

Fahrul Dwi Putra | Rabu, 22 Maret 2023 | 19:20

Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas menyampaikan hasil sidang isbat dalam sesi jumpa pers di Kantor Kementerian Agama, Rabu 22 Maret 2023 (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Hasil sidang isbat oleh Kementerian Agama (Kemenag) resmi menetapkan awal 1 Ramadan 1444 Hijriah jatuh pada, Kamis 23 Maret 2023.

Penetapan tersebut disampaikan langsung oleh Menteri agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas dalam sidang isbat di Auditorium HM Rasjidi, Kantor Kementerian Agama, Jakarta Pusat, Rabu 22 Maret 2023.

 "Kita bersepakat secara mufakat, bahwa 1 Ramadhan jatuh pada hari Kamis, 23 Maret 2023 Masehi," ujar Yaqut dalam sesi jumpa pers.

Dalam sidang isbat yang digelar di 124 titik pemantauan hilal di seluruh Indonesia, posisi hilal sudah seluruh Indonesia sudah berada di atas ufuk. 

Sebelumnya, jalannya sidang isbat telah dibagi dalam tiga tahapan, yakni dimulai dengan seminar pemaparan posisi hilal awal. Lalu, dilanjutkan dengan Sidang Isbat yang digelar secara tertutup pada pukul 18.15 WIB.

Adapun hasil sidang isbat dikemukakan pada tahapan ketiga dalam sesi jumpa pers.

KAB. TANGERANG
Isak Tangis Banjiri Kedatangan Jenazah Captain Andy Dahananto di Tigaraksa

Isak Tangis Banjiri Kedatangan Jenazah Captain Andy Dahananto di Tigaraksa

Minggu, 25 Januari 2026 | 16:04

Tampak peti jenazah yang berisi jasad Captain Andy itu ditutupi dengan bendera merah-putih. Suasana semakin haru ketika para pelayat menyaksikan jenazah diturunkan dari mobil jenazah ke dalam rumah.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

KOTA TANGERANG
Pemprov Banten Bakal Evaluasi Penanganan Banjir Seluruh Kabupaten/Kota

Pemprov Banten Bakal Evaluasi Penanganan Banjir Seluruh Kabupaten/Kota

Minggu, 25 Januari 2026 | 21:25

Gubernur Banten Andra Soni mengatakan akan mengevaluasi efektivitas program penanganan banjir yang telah direncanakan sejak tahun 2025.

NASIONAL
BMKG Ungkap Bibit Siklon 91S Resmi Jadi Siklon Tropis Luana, Ini Dampaknya

BMKG Ungkap Bibit Siklon 91S Resmi Jadi Siklon Tropis Luana, Ini Dampaknya

Sabtu, 24 Januari 2026 | 22:28

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengumumkan Bibit Siklon Tropis 91S yang terpantau sejak 21 Januari 2026 telah berkembang menjadi Siklon Tropis Luana.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill