Connect With Us

Kantor BNN Kota Tangerang akan dibangun di Cibodas

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 4 Oktober 2015 | 10:56

Petugas Polsek Serpong saat menunjukan barang bukti sabu. (Topik / TangerangNews)


TANGERANGNEWS.com-Kantor Badan Narkotika Nasional (BNN) tingkat Kota Tangerang rencananya akan dibangun di kawasan Kecamatan Cibodas.

"Untuk kantor BNN, sesuai arahan Pak Wali Kota rencananya diberi lokasi di sekitar Pasar Pisang Cibodas," kata Kepala Dinas Bangunan Kota Tangerang Dedi Suhada, Minggu (4/10).

Kantor tersebut akan dibangun oleh BNN pusat pada tahun anggaran 2016. Sementara Pemkot Tangerang hanya menyediakan lahannya saja.

"Lahan yang disediakan merupakan tanah fasos fasum seluas 2000 meter persegi.selain kantor BNN rencananya akan dibangun Polsek juga," ujar Dedi.

Untuk diketahui, pasca tertangkapnya salah satu Anggota DPRD Kota Tangerang dari partai PDIP, Pabuadi, karena kasus narkoba, sejumlah organisasi kepemudaan mendesak Pemkot Tangerang untuk segera membentuk Kantor BNN tingkat kota.

Namun hal tersebut belum terealisasi karena terkendala masalah lahan. Padahal Kota Tangerang dinilai telah menjadi kawasan ring satu narkoba karena berdekatan dengan Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang merupakan pintu gerbang utama ke Indonesia.

TEKNO
Trafik Data Telkomsel Diprediksi Melonjak 15% saat RAFI 2024, Paling Tinggi Game Online

Trafik Data Telkomsel Diprediksi Melonjak 15% saat RAFI 2024, Paling Tinggi Game Online

Kamis, 28 Maret 2024 | 01:09

Telkomsel memproyeksikan terjadinya pertumbuhan trafik broadband hingga 15,22% dibandingkan hari biasa selama momen Ramadan dan Idulfitri (RAFI) 2024.

PROPERTI
Rekomendasi Warna Cat Rumah untuk Sambut Lebaran 2024

Rekomendasi Warna Cat Rumah untuk Sambut Lebaran 2024

Senin, 25 Maret 2024 | 20:03

Sudah menjadi tradisi di Indonesia, momen hari raya menjadi kesempatan yang baik untuk berkumpul bersama kerabat dan sahabat.

SPORT
Tangerang Lawan Tangerang, Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persita vs Dewa United 

Tangerang Lawan Tangerang, Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persita vs Dewa United 

Selasa, 26 Maret 2024 | 14:31

Pekan ke-30 BRI Liga 1 musim 2023/2024 akan menyajikan pertandingan antara dua tim yang sama-sama bermarkas di Tangerang, yakni Persita melawan Dewa United.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill