Connect With Us

Penyebab Penyakit Jantung Ancam Usia Muda

FER | Kamis, 15 September 2016 | 11:35

Ilustrasi (Istimewa / TangerangNews)

 

TANGERANGNews.com-Siapa pun bisa saja meninggal akibat penyakit jantung, termasuk mereka yang berusia muda. Gangguan jantung muncul, akibat gaya hidup yang tidak sehat.

Terdapat 4 pencetus, yakni merokok, mengonsumsi makanan yang kurang sehat, kurang aktivitas fisik, dan konsumsi minuman beralkohol. Dari 4 kebiasaan buruk tersebut bisa menimbulkan penyakit stroke.

"Penyakit mematikan yang paling tinggi di dunia ialah stroke. Namun, stroke dan jantung berkaitan karena sama-sama penyakit vaskular," ujar Syahlina Zuhal, Ketua Umum Yayasan Jantung Indonesia (YJI).

Ia mengatakan bahwa pembuluh darah itu bisa saja pecah di jantung. Jika pembuluh darah pecah di otak, dapat terjadi stroke. Hal inilah yang membuat seseorang meninggal secara mendadak.

"Misalnya, saja artis Adjie Massaid dan Mike Mohede. Meninggalnya seseorang, sekalipun mereka yang masih berusia muda, disebabkan oleh gaya hidup yang salah. Karena itu hati-hati dalam pola hidup kita," tambah Syahlina.

Karena itu, pentingnya untuk mengamalkan gaya hidup sehat untuk menunjang kesehatan jantung. Termasuk menghindari junkfood, minuman beralkohol, rokok, dan aktivitas fisik yang pasif.

Tagshealthy
AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

KAB. TANGERANG
Komplotan Curanmor Todongkan Senpi saat Kepergok Beraksi di Curug

Komplotan Curanmor Todongkan Senpi saat Kepergok Beraksi di Curug

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:04

Beredar sebuah video yang memperlihatkan komplotan Pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor) yang menodongkan senjata api (senpi) di sebuah toko baju di Jalan Raya STPI, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang pada Jumat 9 Januari 2026 pukul 15.00 WIB.

SPORT
Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Rabu, 7 Januari 2026 | 12:41

Persita Tangerang resmi menambah amunisi baru pada bursa transfer paruh kedua BRI Super League 2025/2026 dengan mendatangkan gelandang asal Spanyol, Ramon Bueno.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill