TangerangNews.com

Kota Tangerang Gelar Car Free Day Tingkat Kecamatan

Dira Derby | Minggu, 9 Februari 2014 | 17:27 | Dibaca : 3273


Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin saat ikut dalam Car Free Day (Dens Bagoes Irawan / TangerangNews)



TANGERANG-Pemkot Tangerang menggelar acara hari bebas kendaraan bermotor (car free day) di tingkat kecamatan. Untuk yang pertama kali pada Minggu (9/2), Kecamatan Pinang mendapat giliran. Ada pun acara tersebut digelar di Jalan Pinang Kunciran.

Rangkaian acara tersebut merupakan car free day yang diselenggarakan di enam titik berbeda di wilayah kecamatan di Kota Tangerang.
Wakil Wali Kota Sachrudin  yang sebelumnya diiuskan menderita stroke pada saat Pilkada, turut hadir. Dirinya langsung berbaur dengan ratusan warga, untuk  mengikuti senam sehat dengan diiringi musik dan gerakan senam yang sedang tren saat ini, diantaranya goyang oplosan.

"Ayo kita senam biar sehat, biar enerjik." Ujar Sachrudin pada masyarakat yang memadati jalan sepanjang sekitar satu kilometer itu.
Wakil Wali Kota juga meminta agar masyarakat turut mensukseskan acara hari bebas kendaraan ini. Sebab, kata dia, hal itu sebagai bagian dari upaya Pemkot Tangerang dalam mewujudkan udara bersih dan sehat.

Dijelaskannya, mulai Februari 2014 ini, Pemkot Tangerang telah menambah titik pelaksanaan car-free day dari yang selama ini satu titik yang berlokasi di Tugu Adipura Jalan Mohammad Yamin saja.

Kelima titik baru itu yakni di Jalan utama Perumahan Puri Beta 1 kecamatan Larangan, Jalan Pinang - kunciran kecamatan Pinang, Jalan Palem semi kecamatan Cibodas, jalan Juanda kecamatan Neglasari dan jalan Mutiara Pluit kecamatan Periuk.

Selain itu, Pemkot juga akan menyelenggarakan Car-free night yang rencananya berlokasi di jalan Kisamaun kecamatan Tangerang, yang akan dilaksanakan setiap minggu ke-4 mulai pukul 18.00 hingga 21.00 WIB.”Setelah udara sehat, kami harapkan dengan berolahraga ini warga pun sehat,” tuturnya.