TangerangNews.com

Hiiiā€¦ Atlet Softball Kota Tangerang Kesurupan Saat Bertanding di Porprov Banten

Muhamad Heru | Jumat, 9 November 2018 | 14:10 | Dibaca : 2710


Atlet putri Softball Kota Tangerang saat bertanding di sport center Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Jumat (9/11/2018). (Istimewa / Istimewa)


 

TANGERANGNEWS.com-Pertandingan Softball Putri Porprov V Banten di Langan Sport Center Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, tiba-tiba terhenti, Jumat (9/11/2018) pagi. Pasalnya, sejumlah atlet tim Sofball Kota Tangerang mendadak kesurupan di tengah pertandingan melawan tim Kota Tangsel.

Ketua Cabor Softball Kota Tangerang Acep Suhardiman menceritakan, sebelumnya tidak ada yang janggal dalam pertandingan yang memperebutkan tiket final tersebut. Kedua tim bermain dengan normal dengan skor 4-0 yang dipimpin oleh Kota Tangerang.

“Selang satu jam pertandingan berjalan, salah seorang atlet tiba-tiba ambruk di tengah lapangan,” katanya.

#GOOGLE_ADS#

Awalnya, mereka mengira para atlet tersebut lemas karena kelelahan. Namun Begitu dievakuasi, atlet lainnya ikut lemas. Kemudian keanehan pun terjadi,  ada atlet yang tiba-tiba mengerang dan menjerit minta tolong seperti orang ketakutan. Kesadarannya hilang kendali dan memarahi orang yang berupaya menolongnya.

"Di situ kami baru sadar, atlet kita kesurupan. Karena aneh saja, lagi main tiba-tiba langsung pada lemas dan sebagian ada yang pingsan juga," akunya. 

Karena situasi yang tidak memungkinkan, pertandingan akhirnya dihentikan.  Para atlet Kota Tangerang terpaksa dipulangkan karena khawatir terjadi sesuatu. Sedangkan Kontingen Softball Kota Tangerang pun memutuskan untuk tidak lanjut bertanding. 

"Mohon maaf, Softball Putri Kota Tangerang hanya menyumbang perunggu. Karena atlet kami kesurupan saat bertanding," pungkas Acep.(RAZ/HRU)