TangerangNews.com

Usai Flying Deck, Kampung Bekelir Akan Dilengkapi Toilet Pengunjung

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 20 November 2018 | 14:54 | Dibaca : 2069


Masyarakat mengunjungi destinasi wisata Kampung Bekelir, Kota Tangerang. (TangerangNews/2018 / Achmad Irfan Fauzi)


TANGERANGNEWS.com-Pengembangan destinasi wisata Kampung Bekelir, Kelurahan Babakan, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang terus digenjot.

Setelah pembangunan Flying Deck 2 selesai, kampung yang kini menjadi objek wisata favorit itu juga akan dilengkapi toilet khusus pengunjung.

Destinasi wisata Kampung Bekelir, Kota Tangerang.

Hal itu diungkapkan Kasie Pengolahan dan Pengembangan Air Limbah Disperkim Kota Tangerang, Dodi Amal.

Menurutnya rencana pembangunan toilet khusus pengunjung di Kampung Bekelir tersebut akan mulai dianggarkan pada tahun anggaran 2019.

“Kami rencananya akan bangun toilet umum dan dianggarkan tahun depan,” ujar Dodi dalam keterangannya kepada TangerangNews, Selasa (20/11/2018).

#GOOGLE_ADS#

Dodi belum dapat merinci mengenai pembangunan toilet tersebut. Ia mengatakan, akan meninjau lokasi terlebih dahulu dalam waktu dekat ini. 

“Untuk tipe dan model toiletnya harus menyesuaikan lokasi Kampung Bekelir,” katanya.

Sementara itu, Lurah Babakan Abu Sopyan menuturkan, pembangunan toilet khusus pengunjung tersebut akan berada di dekat Flying Deck 2, pinggir sungai Cisadane.

“Iya nanti sekitar 4 atau 6 toilet mudah-mudahan akan di bangun di sana,” ucap Abu sambil menunjuk lokasi Flying Deck 2 yang baru saja rampung.

Diakuinya, toilet umum memang sangat dibutuhkan di Kampung Bekelir demi menyediakan sarana penunjang bagi wisatawan yang berkunjung. Oleh karena itu, ia menyambut baik rencana pembangunan toilet tersebut dan berharap bisa terealiasi dalam waktu dekat ini.

“Keberadaan Flying Deck 2 dan toilet akan dapat menambah kunjungan wisatawan ke Kampung Bekelir. Kemarin saja ada 100 pengunjung dari Pandeglang untuk menerapkan kampung yang sama di sana,” imbuhnya.(RAZ/HRU)