Connect With Us

Inter Gagal Jaga Jarak

| Senin, 8 Maret 2010 | 07:39

 
TANGERANGNEWS-Inter Milan gagal melebarkan jarak dengan AC Milan di klasemen sementara Serie A setelah mereka hanya mampu bermain imbang 0-0 dengan Genoa. Sebagai alibi mereka mengaku kelelahan karena baru saja tampil membela negaranya masing-masing.

Nerazzurri pada pertandingan ini ikut dikomandoi oleh direktur tim Marco Branca. Dia turut campur menggantikan tugas Jose Mourinho yang terkena hukuman larang mendapingi tim dalam tiga laga.

Berbicara usai pertempuran di Giuseppe Meazza, Branca langsung mengemukakan alasan tadi.

“Poin yang kami hasilkan harusnya sudah bisa terbaca dari konteks banyaknya pemain yang turun membela negaranya di partai persahabatan tengah pekan kemarin. Kebanyakan dari mereka adalah starter dan ketika kembali ke sini mereka terlihat kelelahan,” ketus Branca.

Ketika ditanya apakah ketidakhadiran The Special One-julukan Mourinho-juga ikut menjadi faktor penghambat kemenangan La Banaemata, Branca langsung mengangguk. “Jelas, secara karakter kehadiran pelatih sangat penting bagi kami,” tuturnya seperti dikutip Football Italia, Senin (8/3/2010). (dira)

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

NASIONAL
Berkendara Lawan Arah Bisa Dipenjara 5 Tahun

Berkendara Lawan Arah Bisa Dipenjara 5 Tahun

Minggu, 11 Januari 2026 | 11:35

Masih berani melawan arah demi menghemat waktu beberapa menit? Sebaiknya pikirkan berkali-kali. Selain mempertaruhkan nyawa, tindakan ceroboh ini bisa menyeret Anda ke balik jeruji besi hingga 5 tahun penjara.

TANGSEL
Bukan Buang Sampah, Benyamin Tegaskan Kerja Sama dengan Pihak Ketiga Fokus Pengolahan

Bukan Buang Sampah, Benyamin Tegaskan Kerja Sama dengan Pihak Ketiga Fokus Pengolahan

Senin, 12 Januari 2026 | 21:37

Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie menegaskan bahwa rencana kerja sama soal sampah dengan pihak ketiga bukan pembuangan, melainkan skema pengolahan sampah modern yang berfokus pada pengurangan residu.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill