Connect With Us

Hore! Persikota Tangerang Juara Liga 3 Regional

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 19 Agustus 2019 | 16:26

Persikota Tangerang berhasil meraih Juara Liga 3 regional Banten 2019. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com—Kabar gembira bagi warga Kota Tangerang. Klub sepakbola kebanggaannya, Persikota Tangerang meraih Juara Liga 3 regional Banten 2019. Atas perolehan ini, Persikota melanjutkan lawatannya ke Liga 3 Nasional mewakili Banten.

"Pastinya alhamdulillah sesuai dengan target fase regional kami bahwa Persikota jadi juara," ujar Mahdiar, Manager Persikota Tangerang kepada TangerangNews, Senin (19/8/2019).

Namun, kata Mahdiar, perjalanan Persikota Tangerang untuk mengembalikan kejayaannya di kancah sepakbola nasional masih panjang. Persikota harus lebih tangguh dalam melewati lawatannya di Liga 3 Nasional mewakili Banten agar lolos ke Liga 2.

"Selanjutnya persaingan Persikota lebih ketat karena mempertemukan tim-tim juara dari masing-masing provinsi. Sehingga saya yakin ke depan lebih berat dan tim harus lebih siap lagi," ucapnya.

Sekretaris Persikota Tangerang Ronny K. Suryanegara menuturkan, klub berjuluk Bayi Ajaib ini Juara Liga 3 regional Banten setelah berhasil mengantongi 9 poin dalam fase empat besar.

BACA JUGA:

Pertandingan terakhir dalam fase empat besar, kata Ronny, Persikota menang 1-0 atas Serang Jaya dalam pertandingan terakhir fase empat besar di Stadion Maulana Yusuf, Serang, Minggu (18/7/2019).

"Di Liga 3 regional Banten, Persikota meraih 16 poin dalam fase grup. Dan fase empat besar meraih 9 poin. Prestasinya adalah tak terkalahkan selama 9 pertandingan," katanya.

Ronny menambahkan, Persikota memiliki pemain muda yang energik. Pemain-pemain muda yang notabene putra daerah dari Tangerang Raya ini diharapkan bisa membawa kebanggaan bagi klubnya.

"Kita pakai pemain muda agar selalu bekerja keras. Semoga ke depan, kami lolos Liga 2 sesuai dengan target," pungkasnya.(MRI/RGI)

MANCANEGARA
Mencekam, Begini Suasana Ramadan di Palestina 

Mencekam, Begini Suasana Ramadan di Palestina 

Kamis, 14 Maret 2024 | 09:46

Tahun 2024, menjadi salah satu momen bulan suci Ramadan yang berbeda bagi warga Palestina.

BANTEN
 Nippon Paint Donasikan 1.115 Liter Cat untuk Percantik 35 Masjid di Banten

Nippon Paint Donasikan 1.115 Liter Cat untuk Percantik 35 Masjid di Banten

Senin, 18 Maret 2024 | 23:00

Demi mendukung kekhusyukan beribadah umat muslim di bulan Ramadan, Nippon Paint berupaya membuat sarana peribadatan lebih layak, bersih, dan nyaman.

KAB. TANGERANG
Jadwal SIM keliling Selasa 19 Maret 2024 di Kabupaten Tangerang 

Jadwal SIM keliling Selasa 19 Maret 2024 di Kabupaten Tangerang 

Selasa, 19 Maret 2024 | 05:52

Sat Lantas Kabupaten Tangerang telah mengumumkan jadwal layanan SIM keliling untuk Selasa, 19 Maret 2024.

BISNIS
5 Alasan Mengapa Bitcoin Banyak Digunakan Sebagai Metode Transaksi

5 Alasan Mengapa Bitcoin Banyak Digunakan Sebagai Metode Transaksi

Senin, 18 Maret 2024 | 09:19

Di Indonesia, harga Bitcoin hari ini sering kali menjadi sorotan utama, mengungguli berita tentang peran Bitcoin dalam transaksi sehari-hari. Hal ini bisa dimengerti mengingat Bitcoin belum diakui sebagai alat pembayaran resmi di negeri ini.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill