Connect With Us

Begini Persiapan Persikota Tangerang Jelang Babak 16 Besar

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 3 Maret 2022 | 22:32

Pemain Persikota Tangerang saat melakukan latihan jelang keberangkatan menuju Sidoarjo, Jawa Timur untuk melakoni babak 16 besar Liga 3 Nusantara. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Klub Persikota Tangerang diselimuti rasa optimisme tinggi jelang keberangkatan menuju Sidoarjo, Jawa Timur untuk melakoni babak 16 besar Liga 3 Nusantara.

Meski terdapat dua pemain inti alami cedera, namun telah disiapkan pengganti sepadan sehingga target lolos liga dua harus terpenuhi.

Adapun persiapan akhir dilakukan Klub Persikota Tangerang dengan menggelar latihan terakhir di Stadion Benteng Reborn, Kamis 3 Maret 2022, jelang keberangkatan menuju Sidoarjo.

Penyempurnaan organisasi permainan menjadi menu latihan yang merupakan hasil evaluasi di babak 64 dan 32 besar lalu. Terutama produktivitas gol dimana dalam lima pertandingan terakhir hanya mampu mencetak dua gol.

Pelatih Kepala Persikota Tangerang Sahala Saragih mengatakan latihan terakhir ini mengulang menu latihan sebelumnya, yakni memperbaiki transisi bertahan ke menyerang maupun sebaliknya dengan organisasi permainan dari kaki ke kaki, yang diakhiri dengan penyelesaian akhir.

Sedangkan kondisi anak asuhnya terdapat dua pemain inti dalam kondisi cedera dan dalam tahap pemulihan sehingga harus menjalani latihan terpisah. Namun telah disiapkan pemain pelapis.

Sementara Manager Persikota Tangerang Mahdiar mengaku jeda libur selama dua pekan dimanfaatkan untuk melakukan evaluasi permainan, serta memperbaiki mentalitas pemain setelah menjalani laga pada babak 64 dan 32 besar.

Pada babak 16 besar klub Persikota Tangerang tergabung di dalam grup cc bersama klub Farmel FC Putra Deltra Sidoarjo dan Persipa Pati, serta bertanding di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, dimana klub yang menempati posisi satu dan dua di klasemen akhir akan lolos ke liga dua tahun 2022.

MANCANEGARA
Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Rabu, 24 April 2024 | 10:33

Perusahaan makanan hewan asal Kanada, ACANA bekerja sama dengan organisasi kesejahteraan hewan Best Friends Animal Society membuka lowongan pekerjaan sebagai kitten cuddler.

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

PROPERTI
AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

Rabu, 24 April 2024 | 21:36

Astra Land Indonesia (ALI) melalui kerjasama dua developer properti terkemuka Astra Property dan Hongkong Land, menghadirkan kawasan perumahan eksklusif bernama AMMAIA Ecoforest, di kawasan Suvarna Sutera, Cikupa, Kabupaten Tangerang.

TEKNO
Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kamis, 25 April 2024 | 14:20

Baru-baru ini kembali mencuat maraknya praktik ilegal RT/RW Net. Sebab, praktik ilegal ini tak hanya merugikan penyelenggara jasa telekomunikasi, juga berdampak negatif bagi konsumen di Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill