Connect With Us

Raih Emas Porprov VI Banten, Bukti Hasil Kerja Keras Tim Putri Arung Jeram Kota Tangerang

Redaksi | Senin, 21 November 2022 | 16:31

Atlet arung jeram saat mengikuti pertandingan ajang Porprov VI Banten di Sungai Cisadane Kota Tangerang, Senin, 21 November 2022. (Istimewa / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Tim cabang olahraga arung jeram Kota Tangerang sukses meraih dua medali emas dalam kategori sprint pada ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VI Banten, Senin 21 November 2022.

Perlombaan tim arung jeram yang digelar di Sungai Cisadane, Kota Tangerang tersebut mempertandingkan lima peserta, berasal dari Kabupaten Lebak, Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang, Kota Tangerang Selatan, dan Kota Serang.

Hasilnya, tim putri arung jeram Kota Tangerang meraih emas pada kategori sprint R6. Kemenangan Kota Tangerang dengan catatan 1 menit 32 detik, beda tiga detik dengan Kabupaten Lebak.

Kapten tim Rena Arsita, 20, mengatakan raihan emas ini bukti hasil kerja keras latihan selama ini yang dibimbing oleh pelatih serta kegigihan para personel.

Selain itu, kemenangan ini diraih karena Sungai Cisadane merupakan tempat latihan sehari-hari sehingga tidak asing lagi.

"Kami biasa latihan lima hari dalam seminggu, sehingga hafal betul medan di sini dan Alhamdulillah kami berhasil meraih emas," ujar Rena.

Sementara itu, Siska Fitria, 19, menambahkan pada kategori sprin tim nya tidak menganggap remh setiap lawan dari kota atau kabupaten manapun. Semua lawan dianggap sama dan berpeluang menjadi juara.

"Satu kunci kemenangan lagi dan juga pesan dari pelatih kami yakni jangan anggap remeh setiap lawan, karena itu kami bekerja keras dan berjuang," imbuhnya.

SPORT
Tangerang Lawan Tangerang, Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persita vs Dewa United 

Tangerang Lawan Tangerang, Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persita vs Dewa United 

Selasa, 26 Maret 2024 | 14:31

Pekan ke-30 BRI Liga 1 musim 2023/2024 akan menyajikan pertandingan antara dua tim yang sama-sama bermarkas di Tangerang, yakni Persita melawan Dewa United.

KAB. TANGERANG
Kronologis Kecelakaan Mobil yang Tewaskan 1 Orang dan 4 Luka-luka di Jalan BSD Tangerang

Kronologis Kecelakaan Mobil yang Tewaskan 1 Orang dan 4 Luka-luka di Jalan BSD Tangerang

Kamis, 28 Maret 2024 | 12:19

Kecelakaan mobil Honda Brio di Jalan BSD Raya Utama, tepatnya di dekat QBig, Kelurahan Lengkong Kulon, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang, pada Rabu 27 Maret 2024 malam, mengakibatkan satu orang tewas dan empat lainnya luka-luka.

PROPERTI
Rekomendasi Warna Cat Rumah untuk Sambut Lebaran 2024

Rekomendasi Warna Cat Rumah untuk Sambut Lebaran 2024

Senin, 25 Maret 2024 | 20:03

Sudah menjadi tradisi di Indonesia, momen hari raya menjadi kesempatan yang baik untuk berkumpul bersama kerabat dan sahabat.

KOTA TANGERANG
Warga Babakan Tangerang Digegerkan Penemuan Mayat Mengambang di Sungai Cisadane

Warga Babakan Tangerang Digegerkan Penemuan Mayat Mengambang di Sungai Cisadane

Kamis, 28 Maret 2024 | 21:01

Mayat berjenis kelamin Laki-laki tanpa identitas ditemukan di Sungai Cisadane, Kelurahan babakan, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang, Kamis 28 Maret 2024, pagi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill