Connect With Us

Kabar Duka, Atlet Bulutangkis Syabda Perkasa Meninggal saat Hendak Ziarah

Fahrul Dwi Putra | Senin, 20 Maret 2023 | 11:25

Atlet tunggal putra PBSI Syabda Perkasa Belawa (kiri) berfoto bersama Penasihat Teknis PB Djarum Yuni Kartika (kanan) (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Kabar duka datang dari dunia olahraga Indonesia, atlet tunggal putra PBSI Syabda Perkasa Belawa dikabarkan meninggal dunia akibat kecelakaan di Tol Pemalang, Senin 20 Maret 2023.

Kabar meninggalnya Syabda dikonfirmasi langsung oleh Penasihat Teknis PB Djarum tempat Syabda bernaung, Yuni Kartika melalui unggahan di akun Instagram pribadinya.

"Telah Meninggal Dunia, Syabda Perkasa Belawa," tulis Yuni Kartika.

Yuni Kartika mengungkap Syabda meninggal dalam perjalanan menuju Sragen, Jawa Tengah untuk berziarah ke makam neneknya.

"Syabda meninggal dunia dalam perjalanan ke Sragen untuk berziarah, karena neneknya meninggal dunia. Selamat Jalan Syabda, You will be missed," jelas Yuni.

Melansir dari CNNIndonesia, insiden itu menyebabkan Syabda meninggal dunia bersama dengan ibunya, sementara bapak dan kakaknya dikabarkan selamat.

Meninggalnya atlet bulutangkis berusia 21 tahun itu sontak membuat geger media sosial. Bahkan, ada yang mengira kabar tersebut hanya hoaks.

Namun saat dikonfirmasi, Yuni Kartika memastikan kabar tersebut benar adanya. "Sudah (terkonfirmasi Syabda meninggal dunia)," singkatnya.

Seperti diketahui, Syabda Perkasa Belawa merupakan atlet berprestasi yang sudah menyabet tiga gelar juara BWF Series/Challenge. 

Pada 2022 Syabda berhasil menjuarai Lithuanian International dan Malaysia International, tren positifnya dilanjutkan dengan berhasil memenangi Iran International pada 2023.

BANDARA
Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Sepanjang Libur Nataru 2026 Tembus 3,52 Juta

Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Sepanjang Libur Nataru 2026 Tembus 3,52 Juta

Rabu, 7 Januari 2026 | 20:28

Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang, sukses menutup periode libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru) dengan catatan performa yang gemilang.

NASIONAL
Tambah Daya Listrik Turun 50 Persen, dari Rp6,5 Juta Jadi Rp3,2 Juta

Tambah Daya Listrik Turun 50 Persen, dari Rp6,5 Juta Jadi Rp3,2 Juta

Rabu, 7 Januari 2026 | 15:06

PT PLN (Persero) kembali menghadirkan program promo di awal tahun 2026 dengan meluncurkan program bertajuk Tahun Baru Energi Baru.

HIBURAN
Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Senin, 5 Januari 2026 | 11:28

Merencanakan liburan sejak awal tahun menjadi strategi yang banyak dipilih masyarakat agar waktu istirahat bisa dimaksimalkan tanpa harus mengambil cuti terlalu banyak.

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill