Connect With Us

Asrama Polisi Terbakar

Bastian Putera Muda | Jumat, 23 Agustus 2013 | 17:13

Ilustrasi kebakaran. (tangerangnews / dira)



TANGSEL
-Asrama polisi di jalan Barata, Ciputat, Kota Tangsel  Jumat  (23/08) dinihari terbakar. Sembilan kendaraan pemadam kebakaran diturunkan untuk melakukan pemadaman.

Belum diketahui kerugian akibat peristiwa tersebut. Kejadian ditengah malam tersebut,  pertama kalinya terjadi di wilayah itu.

Api yang diduga dari korsleting ini langsung menyebar kederetan rumah yang berada disampingnya. Untuk menjinakkan si jago merah damkar Kota Tangsel menurunkan enam kendaraan.

Tak ayal, api meludeskan 10 rumah serta dua sepeda motor milik penghuni.

Kepala Damkar Kota Tangsel Azhar Syam’un mengatakan,  untuk memadamkan api setidaknya pihaknya telah menurunkan sembilan mobil damkar. Enam damkar dari Kota Tangsel dan sisanya bantuan dari damkar Jakarta Selatan.

"10 rumah yang terbakar, dua motor. Kerugian diperkirakan ratusan juta rupiah. Api diduga dari korsleting listrik dan tidak ada korban jiwa," ujarnya.
AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

KOTA TANGERANG
Warga Resah Ada Pesta Miras dan Prostitusi di Batuceper, Trantib Terjun ke Lokasi

Warga Resah Ada Pesta Miras dan Prostitusi di Batuceper, Trantib Terjun ke Lokasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:17

Warga Kelurahan Batusari, Kecamatan Batuceper, Kota Tangerang merasa resah adanya dugaan aktivitas pesta minuman keras (miras) dan praktik prostitusi di lingkungan mereka.

SPORT
Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Senin, 12 Januari 2026 | 11:38

Persita Tangerang berhasil mengalahkan Borneo FC dengan skor 2-0 pada pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026 dalam laga yang berlangsung di Indomilk Arena, Jumat, 9 Januari 2026, lalu.

BANDARA
Pulihkan Laut Terdampak Tsunami Banten, Bandara Soetta Dorong Konservasi Terumbu Karang di Tanjung Lesung

Pulihkan Laut Terdampak Tsunami Banten, Bandara Soetta Dorong Konservasi Terumbu Karang di Tanjung Lesung

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:08

PT Angkasa Pura Indonesia melalui Kantor Cabang Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) memperkuat komitmen pelestarian ekosistem maritim, dengan memperluas program konservasi terumbu karang di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Tanjung Lesung

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill