Connect With Us

Jazuli Puji Wali Kota Airin

Denny Bagus Irawan | Minggu, 8 Maret 2015 | 19:53

Jazuli Juwaini-Airin Rachmi Diany. (Dira Derby / TangerangNews)

 

TANGERANGNEWS-Pilkada Tangsel yang akan digelar pada Desember 2015 memunculkan nama Airin Rachmi Diany Wali Kota Tangsel saat ini. Bahkan Partai Golkar telah membocorkan Airin pasti akan maju kembali.  Sebagai partai yang berada di koalisi merah putih (KMP) bagaimana sikap PKS ?

“PKS tetap akan menjaga kebersamaan dengan KMP. KMP tidak bubar dibawah,” ujar Jazuli, Minggu (8/3).

 

 Bagaimana komunikasi dengan Airin ? Jazuli menerangkan,  hubungan dengan Airin berjalan baik.

“Airin pintar, bagus, terlepas dari kekurangannya dan keluarganya ya. Tetapi dia kan memang beda, dia pintar, pembangunan pun berjalan, konblok sampai ke perkampungan,” terang Jazuli yang sebelumnya pernah menggandeng Airin pada Pilkada di Kabupaten Tangerang itu.  

Meski begitu, dirinya sebagai orang DPP tidak mau mengintervensi pengurus partai ditingkat dua.

“Kalau kita veto bisa tak jalan mesin partai karena tak ikhlas dibawah. Jadi kalau di PKS, tidak mentang-mentang dekat sama DPP, sama Presiden terus diusung, tidak seperti itu,” katanya.

Sedangkan saat ditanya soal dua nama yang diinformasikan sudah siap maju di Tangsel dari PKS, yakni Budi Prayogo dan Ruhamaben. “Saya kira bagus juga, Budi masih bagus eksistingnya di  Provinsi Banten, Ruhama pernah jadi pimpinan di DPRD Tangsel,” ujarnya.

KOTA TANGERANG
Sabtu Ini Curah Hujan Menurun, BMKG Klaim Hasil dari Modifikasi Cuaca

Sabtu Ini Curah Hujan Menurun, BMKG Klaim Hasil dari Modifikasi Cuaca

Sabtu, 24 Januari 2026 | 22:45

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyampaikan bahwa operasi modifikasi cuaca (OMC) yang dilakukan di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) berdampak pada penurunan intensitas curah hujan.

OPINI
Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:22

Argumentasi yang dibangun oleh Khikmawanto mengenai urgensi pembuatan "Kandang Setan" di Kota Tangerang memang terdengar seperti sebuah kejujuran yang menyentak di tengah kelesuan moralitas publik.

BISNIS
Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

Warga urban Jakarta dan sekitarnya tidak lagi harus menembus macet menuju pusat kota, untuk belanja kebutuhan perlengkapan rumah tangga.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill