Connect With Us

Pemkot Anggarkan 2 Miliar Untuk Korban Situ Gintung

Denny Bagus Irawan | Senin, 19 Oktober 2009 | 18:29

Situ Gintung (Denny Bagoes Irawan / TangerangNews)

TANGERANGNEWS- Pemerintah Kota Tangsel melalui dinas pendapatan pengelolaan keuangan dan asset daerah (DPPKAD) siap menyalurkan sebagian dana korban situ gintung kepada masyarakat yang berhak menerimanya.

 

Kepala Bagian Akutansi Dinas pendapatan pengelolaan keuangan dan asset daerah atau bendara situ gintung, Ahmad Ghani, Senin (19/10) mengatakan, pemerintah Kota Tangsel menganggarkan Rp 5,2 miliar lebih dana hibah dan bantuan dana hibah dari Pemkab Tangerang sebesar Rp 1,5 Miliar.

 

Jadi total keseluruhan dana yang akan disalurka sebesar Rp 6,7 miliar tersebut akan diserahkan dalam waktu dekat. "Dana tersebut akan disalurkan dalam waktu dekat ini, kita sih penginnya cepat-cepat," katanya. Ghani menyebutkan, program penyaluran bantuan dana rehabilitasi yang diberikan kepada warga dibagi dalam berapa kriteria. Antara lain kebutuhan hidup seperti sembako sebesar Rp5.400 perjiwa selama 75 hari atau 2 bulan setengah, anak-anak yatim piatu sebesar Rp 2,5 Juta, korban hilang dan meninggal sebesar Rp 5 Juta, rumah rusak berat sebesar Rp 15 juta, rumah rusak sedang sebesar Rp 10 Juta, rumah rusak ringan sebesar Rp 5 Juta.

 

Selain itu, sebut dia, bantuan juga disalurkan untuk anak-anak sekolah korban musibah situ gintung. Masing-masing bantuan untuk sekolah SMU sebesar 350 Ribu perbulan selama 1 tahun, sekolah SMP sebesar Rp 250 Ribu perbulan selama 1 tahun dan sekolah SD sebesar 150 Ribu perbulan selama 1 tahun.

"Untuk setahun disediakan dana Rp 1 sampai 2 miliar. Bantuan ini upayakan agar bisa disalurkan dalam waktu dekat," ujarnya.  "Seluruh item bantuan tersebut telah diflot kepada penerima korban situ gintung yang telah terdata sebelumnya dan kini hanya menyisakan proses pengamprahan. Sedangkan untuk proses pengambilan uang bantuan tersebut, pihak Pemkot Tangsel bekerjasama dengan Bank jabar akan membuatkan rekening pribadi bagi korban situ gintung sesuai dengan data yang kami punya," ujarnya. Dana yang masih tersisa akan kami salurkan secara bertahap kepada yang berhak menerimanya,"ungkapnya (Dedi)

HIBURAN
Jadwal Nonton dan Harga Tiket Film Siksa Kubur di Bioskop Tangerang Kamis 11 April 2024

Jadwal Nonton dan Harga Tiket Film Siksa Kubur di Bioskop Tangerang Kamis 11 April 2024

Kamis, 11 April 2024 | 06:53

Sutradara kawakan Joko Anwar mengeluarkan karya ke-10 dalam penyutradaraannya bertajuk "Siksa Kubur".

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

KAB. TANGERANG
Motor Pegawai Toko Perlengkapan Bayi Raib Dicuri di Cisauk Tangerang

Motor Pegawai Toko Perlengkapan Bayi Raib Dicuri di Cisauk Tangerang

Minggu, 14 April 2024 | 10:23

Sepeda motor milik pegawai Toko Babysay Shok raib digondol maling, di depan Ruko Serpong Garden, Jalan Serpong Garden, Cibogo, Kecamatan Cisauk, Kabupaten Tangerang, Sabtu 13 April 2024.

BANDARA
Hari Ini Puncak Arus Balik Lebaran 2024 di Bandara Soetta, Diprediksi Capai 190 Ribu Penumpang

Hari Ini Puncak Arus Balik Lebaran 2024 di Bandara Soetta, Diprediksi Capai 190 Ribu Penumpang

Senin, 15 April 2024 | 12:19

Puncak arus balik Lebaran 2024 di 20 bandara yang dikelola Angkasa Pura (AP) II diperkirakan terjadi pada Senin, 15 April 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill