Connect With Us

Mengaku Petugas PLN, Pencuri Satroni Rumah di Ciputat

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 3 Mei 2016 | 19:46

Ilustrasi Perampokan (Rangga A Zuliansyah / TangerangNews)

TANGERANG-Seorang pencuri menggasak barang berharga di sebuah rumah milik I Gede Ngurah Wijaya, 54, di Jalan Cempaka 1 RT 04 RW 03, Rengas, Kecamatan Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Selasa (3/4/2016) siang. Dalam aksinya pelaku menyamar sebagai petugas PLN.

Kasubag Humas Polres Tangsel AKP Mansuri mengatakan, peristiwa kejahatan itu terjadi ketika si pemilik rumah sedang berada di luar. Rumah hanya dijaga oleh Enden, asisten rumah tangga korban.

"Pemiliknya berangkat kerja, lalu berselang 20 menit, seorang pria mengaku sebagai petugas PLN. Pelaku bilang kepada Enden ingin memeriksa meteran listrik," katanya.

Enden sempat melarang pelaku masuk ke rumah dengan alasan pemilik rumah sedang tidak berada di kediamannya. Namun pelaku tidak menghiraukannya. ‎"Bahkan pelaku langsung mengecek saklar-saklar listrik yang ada di rumah," tutur Mansuri.

Ketika Enden lengah, pelaku ternyata naik ke lantai atas tempat kamar anak korban lalu mengambil laptop dan ipad. Setelah selesai memeriksa saklar-saklar pelaku turun dan kembali menemui Enden untuk melaporkan bahwa tugasnya telah selesai. Pelaku lalu diantar saksi keluar rumah.

Mansuri mengatakan berdaarkan keterangan saksi, ciri-ciri pelaku tunggal itu menggunakan jaket hitam, berkumis, kulit hitam, berpostur badan gemuk dan agak pendek. Pelaku membawa tas gendong dan sepeda motor yang nomor polisi tidak diketahui oleh saksi mata.

"Barang bukti yang ditemukan petugas di lokasi perkara berupa dua lembar kartu kontrol listrik. Kasus pencurian ini tengah didalami petugas kepolisian Ciputat," kata Mansuri. 

 

 

KAB. TANGERANG
Usai Libur Lebaran 2024, Pemohon Kartu Kuning di Kabupaten Tangerang Capai 500 Per Hari

Usai Libur Lebaran 2024, Pemohon Kartu Kuning di Kabupaten Tangerang Capai 500 Per Hari

Kamis, 18 April 2024 | 18:12

Pasca libur lebaran 2024, pemohon kartu kuning atau kartu pencari kerja di Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Tangerang meningkat hingga 500 orang per hari.

SPORT
Cetak Gol Penyelamat di Laga Persita vs Persib, Fahreza Sudin Akui Bangga

Cetak Gol Penyelamat di Laga Persita vs Persib, Fahreza Sudin Akui Bangga

Selasa, 16 April 2024 | 12:26

Gol penyelamat di menit-menit akhir oleh Fahreza Sudin sukses mengantarkan Persita untuk menahan imbang Persib dengan skor 3-3 di Stadion Kapten I Wayan Dipta pada Senin, 15 April 2024, sore.

NASIONAL
Info Lowongan Kerja, Simak Syarat dan Kualifikasi Rekrutmen KAI

Info Lowongan Kerja, Simak Syarat dan Kualifikasi Rekrutmen KAI

Kamis, 18 April 2024 | 12:51

PT Kereta Api Indonesia (Persero), atau KAI, tengah membuka rekrutmen terbaru untuk tahun 2024 dengan menawarkan lowongan kerja bagi lulusan S1 dari berbagai jurusan.

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill