Connect With Us

Bahaya! Tiang Listrik di tengah Jalan Ciater Tangsel

Dena Perdana | Selasa, 31 Mei 2016 | 18:36

Bahaya! Jalan Ciater masih dipenuhi dengan tiang listrik. (@TangerangNews 2016 / Raden Bagus Irawan)

 

TANGERANGNews.com –Bagi para pengguna jalan di ruas Jalan Raya Ciater yang mengarah ke Ciputat, Kota Tangsel, diharapkan berhati-hati karena terdapat empat tiang listrik yang sudah karatan berdiri  ditengah di tengah jalan.

“Saya sudah minta tolong ke PLN agar itu dipindahkan,” ujar Wali Kota Tangsel Airin Rachmi Diany beberapa waktu lalu.

Menurut warga sekitar, sebelumnya tiang listrik itu berada di posisi yang tepat, sebelum akhirnya jalan itu dilebarkan oleh Pemkot Tangsel.

“Ini sudah ada sekitar tiga tahunan. Dulunya sebelum jalan dilebarin, jalannya sempit, jadi sering macet. Tapi, pas dilebarin, tiang listriknya malah enggak ikut dirapihin juga," kata Ujang, kepada wartawan, Selasa (31/5/2016) sore.

 

Ujang mengeluhkan hal itu, karena beberapa pengendara yang tak hapal dengan kondisi jalan membanting stir secara mendadak hingga berbuah pada kecelakaan. “Saya berharap kecelakaan tidak terjadi lagi, karenanya saya kami minta sih segera diselesaikan, dipindahkan,” katanya.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

NASIONAL
Krisis Air Bersih Pasca Bencana, Produsen Pipa HDPE Tangerang Siap Dukung Kebutuhan Infrastruktur

Krisis Air Bersih Pasca Bencana, Produsen Pipa HDPE Tangerang Siap Dukung Kebutuhan Infrastruktur

Senin, 26 Januari 2026 | 21:07

Sejumlah bencana alam yang terjadi dalam beberapa waktu terakhir di berbagai daerah Indonesia kembali memunculkan persoalan klasik namun krusial, yakni krisis air bersih.

KOTA TANGERANG
2 Pria di Tanah Tinggi Tangerang Ditangkap Kirim 2,5 Kg Ganja Modus Paket Belanja Online

2 Pria di Tanah Tinggi Tangerang Ditangkap Kirim 2,5 Kg Ganja Modus Paket Belanja Online

Senin, 26 Januari 2026 | 20:00

Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya membongkar sindikat narkotika yang menggunakan modus pengiriman paket belanja fiktif di wilayah Tanah Tinggi, Kota Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill