Connect With Us

Rampas Ponsel Wanita, Pemuda Dihajar Massa di Serpong

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 3 Juli 2016 | 12:39

Ilustrasi Jambret (Istimewa / TangerangNews)

TANGERANGNews.com- Seorang pemuda, Risman, 23, nekat merampas seorang wanita di Jalan Villa Mutiara Serpong, Kelurahan Pondok Jagung Timur, Kecamatan Serut, Kota Tangsel, Jumat (1/3/2016). Namun aksinya gagal setelah pelaku dikejar warga, hingga menjadi bulan-bulanan.

Peristiwa itu terjadi ketika korban Susilawati tengah menumpangi Gojek, sambil memainkan HP. Sekitar pukul 10.30 WIB, dia melintasi Jalan Villa Mutiara Serpong.

"Namun tiba-tiba datang pelaku dari arah belakang mengendarai sepeda motor dan langsung merebut HP saat dipegang oleh korban," Kasubag Humas Polres Tangsel AKP Mansuri.

Korban pun berteriak meminta tolong. Warga setempat yang melihat kejadian itu langsung mengejar pelaku. Pada akhirnya pelaku berhasil tertangkap.

Pelaku sempat dihajar warga hingga babak belur. Kemudian dia dibawa ke Polsek Serpong guna proses penyidikan  lebih lanjut.

"Pelaku dijerat Pasal 362 KUHP tentang pencurian dengan ancaman hukuman maksimal 5 tahun," jelas Mansuri.

 

 

KOTA TANGERANG
Jadi Magnet Investasi Baru, Pemkot Tangerang Dorong Proyek Aerotropolis Dekat Bandara Soetta

Jadi Magnet Investasi Baru, Pemkot Tangerang Dorong Proyek Aerotropolis Dekat Bandara Soetta

Rabu, 19 November 2025 | 14:08

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang mendorong percepatan pengembangan Kawasan Bisnis Aerotropolis sebagai pusat pertumbuhan ekonomi baru di Kota Tangerang, khususnya di sekitar Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

WISATA
Oseng Endok Tawarkan Angkringan Modern bagi Pecinta Kuliner Malam

Oseng Endok Tawarkan Angkringan Modern bagi Pecinta Kuliner Malam

Rabu, 19 November 2025 | 10:24

Di tengah perubahan gaya hidup masyarakat urban yang semakin dinamis, sebuah kedai bernama Oseng Endok mencoba menawarkan pengalaman baru dalam menikmati kuliner khas Indonesia melalui konsep angkringan modern.

NASIONAL
PLN Dorong Integritas Pasar Karbon Indonesia dalam Forum COP30 di Brasil

PLN Dorong Integritas Pasar Karbon Indonesia dalam Forum COP30 di Brasil

Rabu, 19 November 2025 | 17:59

PT PLN (Persero) turut mengambil peran dalam pengembangan pasar karbon Indonesia yang terhubung dengan standar internasional melalui diskusi panel bertajuk Scalling-Up Carbon Markets Opportunities for Global Collaboration

BANTEN
Imigrasi dan Polda Banten Perkuat Desa Binaan Perangi Perdagangan Orang

Imigrasi dan Polda Banten Perkuat Desa Binaan Perangi Perdagangan Orang

Rabu, 19 November 2025 | 15:32

Kantor Wilayah Direktorat Jenderal (Kanwil Ditjen) Imigrasi Banten dan Polda Banten resmi mengikat kerjasama strategis untuk memperkuat benteng pertahanan daerah dari ancaman Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO)

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill