Connect With Us

Mahfud Tewas Ditabrak Tronton dari Belakang di JLS

Denny Bagus Irawan | Senin, 10 Oktober 2016 | 09:00

Jasad Mahfud saat dievakuasi dari lokasi. (@TangerangNews.com 2016 / Raden Bagus Irawan)

 

TANGERANGNews.com-Kecelakaan hingga merengut korban jiwa terjadi di Jalan Raya Lingkar Selatan, Desa Kadusirung, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang pada Minggu (9/10/2016) malam sekitar pukul 21.30 WIB.

Korban diketahui bernama Mahfud, 34 warga Kampung Guha RT 04/03 Desa Ciminyak, Kecamatan Muncang, Kabupaten Lebak, Banten.  

“Saat korban tengah melintas dari arah Legok menuju ke Serpong ditabrak truk besar dari belakang, sehingga korban terjatuh dan terlindas kepalanya,” ujar Mustarudin,rekan korban yang juga berasal dari Kabupaten Lebak, Banten.

Motor korban, yakni Honda Vario warna hitam dengan nomor polisi B-6510-WNZ juga ikut hancur.

“Truk tronton itu bernomer Polisi B-9427-BIQ, korban terlindas ban tronton sehingga korban langsung tewas seketika. Sementara itu mobil tronton tersebut melaju ke arah Serpong dan sempat di kejar warga namun tidak bisa di amankan,” ujar AKP Mansuri, Kasubag Humas Polres Kota Tangsel, hari ini.  

 

 

BISNIS
Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Kamis, 22 Januari 2026 | 15:01

PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOM Finance) resmi mengumumkan perpindahan Kantor Cabang (KC) Tangerang 4 Tigaraksa ke lokasi baru yang lebih strategis, demi memberikan pelayanan yang lebih prima dan nyaman bagi nasabah.

BANTEN
PLN Gelar Audiensi dengan Kejati Banten, Bahas Isu Kelistrikan Daerah

PLN Gelar Audiensi dengan Kejati Banten, Bahas Isu Kelistrikan Daerah

Kamis, 22 Januari 2026 | 14:51

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Banten melakukan audiensi dengan Kejaksaan Tinggi Banten di Serang untuk membahas sejumlah persoalan dan kebutuhan terkait penyelenggaraan kelistrikan di Provinsi Banten.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill