Connect With Us

Amankan Natal & Tahun Baru 1.892 Personel Polres Tangsel Diterjunkan

Ray | Selasa, 20 Desember 2016 | 18:00

Kapolres Kota Tangsel AKBP Ayi Supardan dan Sekda Kota Tangsel Muhammad. (@TangerangNews.com 2016 / Ray)


TANGERNGNews.com
-Polresta Tangsel menyiagakan 1.892 personel gabungan untuk mengamankan natal dan pergantian tahun. Selain itu, delapan pos kemanan (pospam)  akan didirikan di sejumah titik di wilayah hukum polresta.

Delapan pospam tersebut antara lain berlokasi di kolong fly over Ciputat, di depan Gereja Katedral Gading Serpong, depan WTC Matahari, perempatan Muncul dan di depan Pamulang Square, SMS (Summarecon Mal Serpong), Bintaro X-Change, dan Mal Living Wold, Alam Sutera.

"Tahun sebelumnya, tempat tersebut sangat ramai dikunjungi oleh masyarakat untuk merayakan tahun baru," terangnya ditemui usai rapat koordinasi di salah satu rumah makan di Serpong, Selasa (20/12).

Ia menegaskan, pihaknya juga siap mengamankan jalannya natal dari ancaman terorisme dan tindak kejahatan lainnya. Baik itu pencurian dengan kekerasa (curas) maupun pencurian dengan pemberatan (curat).

Kabag Ops Polres Tangsel Kompol Hadi Supriyatna memaparkan, personel tersebut berasal dari komposisi 975 personel Polri, 150 personel TNI dan 740 instansi gabungan seperti Bhabinkamtibmas, dan KSK.

"Total ada 123 gereja di Kota Tangsel, tetapi yang memiliki jemaat hingga puluhan ribu hanya 17. Itu gereja besar yang menjadi prioritas penjagaan kami," terangnya.

HIBURAN
Sedih Kembali Bekerja Usai Libur Panjang, Simak 5 Cara Mengatasi Post Holiday Blues

Sedih Kembali Bekerja Usai Libur Panjang, Simak 5 Cara Mengatasi Post Holiday Blues

Rabu, 17 April 2024 | 10:25

Setelah menikmati liburan Lebaran yang menyenangkan, banyak pekerja mengalami apa yang disebut sebagai post holiday blues, yakni perasaan sedih dan kehilangan ketika kembali ke rutinitas kerja.

BANDARA
Imbas Erupsi Gunung, AirNav Perpanjang Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado 

Imbas Erupsi Gunung, AirNav Perpanjang Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado 

Kamis, 18 April 2024 | 15:03

Gunung Ruang di Sulawesi Utara mengalami erupsi dengan ketinggian letusan mencapai 3725 meter di atas permukaan laut pada Rabu, 17 April 2024.

BANTEN
Telkomsel Pastikan Jaringan Kuat di Jalur Penyeberangan Merak-Bakauheni Selama Mudik Lebaran

Telkomsel Pastikan Jaringan Kuat di Jalur Penyeberangan Merak-Bakauheni Selama Mudik Lebaran

Jumat, 19 April 2024 | 01:17

Sebagai perusahaan telekomunikasi berbasis digital yang terdepan, Telkomsel berkomitmen untuk memberikan solusi konektivitas jaringan dengan kecepatan tinggi di sepanjang jalur laut pelabuhan Merak - Bakauheni.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill