Connect With Us

Penuh Sesak, Antrian Pasar Murah Polsek Serpong

Yudi Adiyatna | Jumat, 9 Juni 2017 | 11:00

Seorang Ibu yang selesai antri dan membawa paket sembako dari Pasar Murah, Serpong, Tangsel, Jumat (9/6/2017). (TangerangNews2017 / Yudi Adiyatna)

TANGERANGNEWS.com - Polsek Serpong bekerja sama dengan Perum Bulog dan Koramil 04 Serpong menggelar kegiatan Pasar Murah yang diadakan di pelataran parkir Pasar Serpong, Tangsel, Jumat (9/6/2017).

Dalam operasi pasar murah kali ini, berbagai macam kebutuhan pokok seperti beras, gula, minyak goreng, terigu sampai daging sapi dijual murah di bawah harga pasaran yang ada.

Kapolsek Serpong, Kompol Didik Dwi Putra Kuncoro kepada  TangerangNews.com  di lokasi mengatakan, kegiatan ini berguna  untuk menstabilkan harga bahan pokok di pasaran selama bulan puasa.

"Ya ini bagian kerjasama kami (kepolisian) dan Perum Bulog. Untuk Operasi Pasar Kali ini kita turunkan 200 paket sembako," ungkap Didik.

Pantauan TangerangNews.com di lokasi, operasi pasar yang melibatkan puluhan personel Kepolisian, TNI dan Bulog ini penuh dan sesak oleh ratusan warga yang antre untuk bisa mendapatkan paket sembako tersebut.

Yoyoh, warga yang ikut antri dalam kegiatan pasar murah kali ini menuturkan, dirinya cukup terbantu dengan adanya pasar murah kali ini. Ia pun berharap agar harga-harga bahan pangan yang dijual bisa lebih murah lagi dibanding harga yang ada di pasar.

"Lumayan terbantu pak, selisihnya Rp2.000-3.000, kalau bisa, lebih murah lagi biar membantu masyarakat seperti saya.(RBI)

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

KOTA TANGERANG
Ubah Limbah Jadi Berkah, Alfamart Hadirkan Mesin Pengumpul Minyak Jelantah di Tangerang

Ubah Limbah Jadi Berkah, Alfamart Hadirkan Mesin Pengumpul Minyak Jelantah di Tangerang

Selasa, 27 Januari 2026 | 23:40

Masalah limbah minyak goreng bekas atau minyak jelantah yang sering kali mencemari lingkungan kini menemukan solusi inovatif.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill