Connect With Us

BAZNAS Gelontorkan Rp1,3 Miliar Untuk Program Penggemukan Sapi di BSD

Yudi Adiyatna | Minggu, 18 Juni 2017 | 21:00

Acara santunan Yatim Piatu dan Dhuafa Yang Diadakan BAZNAS & Yayasan Masjid Baitussalam, Perumahan The Green, BSD City, Serpong, Minggu (18/6/2017). (@TangerangNews2017 / Yudi Adiyatna)

TANGERANGNEWS.com-Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) sebagai lembaga resmi pemerintah dan satu-satunya yang mengurusi persoalan pengumpulan dan pendistribusian zakat, infak dan shodaqoh (ZIS) bekerja sama dengan Yayasan Masjid Baitussalam The Green, Bsd City , berupa penggemukan hewan kurban, santunan yatim piatu dan dhuafa sapi serta pembuatan Zakat Mart.

 

"Jadi hari ini ada tiga hal yang dikerjasamakan BAZNAS dan yayasan Baitussalam yaitu menyalurkan santunan untuk 500 yatim piatu dan dhuafa, juga  kami ada program penggemukan sapi  senilai  Rp1,37 Miliar, disamping sedang merintis juga pembuatan beberapa Zakat Mart," ungkap Bambang Sudibyo di sela-sela kegiatan di Masjid Baitussalam, BSD City Serpong, Minggu (18/6/2017).

Menurut Bambang, dari program penggemukan sapi tersebut nantinya akan dijual di saat hari raya kurban yang keuntungannya akan dipakai untuk pemberdayaan masyarakat. Selain dari itu juga sedang dirintis untuk mendirikan beberapa zakat mart, sebuah toko yang nanti akan menyediakan kebutuhan masyarakat dan menggunakan dana zakat.

 

Sementara itu, Ketua Yayasan Masjid Baitussalam Suryo Alam menyebutkan, kegiatan ini meruapakan bagian dari perayaan Milad Ke - 7 Yayasan Masjid Baitussalan. "Ya, jadi acara santunan ini merupakan program rutin tahunan yang kami adakan setiap bulan puasa dan alhamdulillah di perayaan Milad ke-7 ini kami bekerjasama dengan BAZNAS dan menjalin beberapa kerja sama tersebut," ungkap Suryo.(RAZ)

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

NASIONAL
Tembus Puluhan Juta, Segini Besaran Penghasilan Matel

Tembus Puluhan Juta, Segini Besaran Penghasilan Matel

Kamis, 1 Januari 2026 | 19:48

Nasabah yang menunggak pembayaran pinjaman kerap berhadapan dengan debt collector yang juga dikenal mata elang (matel).

OPINI
Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Selasa, 23 Desember 2025 | 20:09

Penutupan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipeucang di Kota Tangerang Selatan belakangan ini memicu krisis pengelolaan sampah yang cukup serius. Dampak dari kebijakan tersebut terlihat dari munculnya tumpukan sampah di berbagai jalan

PROPERTI
Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Selasa, 23 Desember 2025 | 10:50

Dalam rangka ikut meramaikan liburan akhir tahun, Paramount Gading Serpong menghadirkan berbagai ornamen tematik dan instalasi dekoratif khas Natal yang tersebar di kawasan hunian serta area komersial,

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill