Connect With Us

Airin Hadiri Rakernas Apeksi XII di Malang

Yudi Adiyatna | Kamis, 20 Juli 2017 | 11:00

Wali Kota Tangsel Airin Rachmi Diany saat menghadiri Rakernas Apeksi XII Tahun 2017, di Kota Malang, Selasa (18/7/2017). (@TangerangNews2017 / Yudi Adiyatna)

TANGERANGNEWS.com-Wali Kota Tangerang Selatan, Airin Rachmi Diany yang sekaligus merupakan Ketua Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi )menghadiri Pembukaan Rakernas XII 2017 yang bertempat di depan Halaman Balaikota Kota Malang, Selasa(18/7/2017) kemarin.

Acara yang dihadiri oleh Mendagri Tjahjo Kumolo, Gubernur Jatim Soekarwo, dan puluhan wali kota seluruh Indonesia ini berlangsung sejak tanggal 18-20 Juli mendatang.

Dalam sambutannya Airin mengatakan, bahwa Rakernas Apeksi XII kali ini sengaja memilih tema “Implementasi Perlindungan Hukum Bagi Pejabat Daerah Berdasarkan Undang - undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah Untuk Mendukung Pembangunan Nasional”.

Menurutnya, tema ini dianggap penting untuk diangkat bagi para peserta yang tidak lain para wali kota dan para Kepala Organisasi Perangkat Daerah terkait tingkat pemerintah kota akan memperoleh penjelasan kebijakan nasional pemerintah pusat tentang tata laksana perlindungan hukum kepada para penyelenggara pemerintah daerah.

Selain itu, Airin dalam sambutannya menjelaskan bahwa Rakernas juga membahas tentang topik lain yang dimana dirasakan sangat strategis dan aktual dalam konteks penyelenggaraan pemerintahan daerah yaitu total manajemen ekonomi dan kerjasama pemerintah daerah dengan badan usaha dan swasta.

"Dua hal ini menjadi sangat penting karena terkait erat dengan upaya pemerintah daerah mencari solusi dalam pengembangan proses pembangunan daerah," ungkap Airin.

Diakhir sambutannya, Airin menjelaskan bahwa diakhir rapat kerja tersebut baik masukan, saran dan informasi para peserta terkait dengan topik itu akan dirumuskan sebagai rekomendasi Rakernas Apeksi tahun 2017 ke pemerintah - pemerintah daerah lain melalui Kementerian dalam Negeri.(DBI)

HIBURAN
Ribuan Warga Ramaikan Petals Urban Market di Paramount Petals Tangerang

Ribuan Warga Ramaikan Petals Urban Market di Paramount Petals Tangerang

Minggu, 9 November 2025 | 21:13

Ribuan pengunjung memadati Petals Urban Market di kawasan Paramount Petals, Tangerang, Minggu, 9 November 2025.

OPINI
Potret Kapitalisasi Air yang Haus Keuntungan

Potret Kapitalisasi Air yang Haus Keuntungan

Jumat, 7 November 2025 | 09:19

Airr adalah kebutuhan paling dasar bagi kehidupan. Secara ilmiah, tubuh manusia terdiri dari sekitar 60–70 persen air.

KOTA TANGERANG
Wali Kota Tangsel Kenang Perjuangan Sang Ayah di Hari Pahlawan, Tak Pernah Temukan Makamnya Usai Ditangkap Belanda

Wali Kota Tangsel Kenang Perjuangan Sang Ayah di Hari Pahlawan, Tak Pernah Temukan Makamnya Usai Ditangkap Belanda

Senin, 10 November 2025 | 20:51

Di tengah seruan perjuangan, Benyamin Davnie secara khusus mengenang sosok ayahnya, Kolonel Inf. (Purn) Edwin Mugni Sastradipura, seorang pejuang dari kesatuan Pembela Tanah Air (PETA) dan anggota pasukan Siliwangi.

BANTEN
Imigrasi Banten Jadikan Desa di Pesisir Cilegon Percontohan Lawan Perdagangan dan Penyelundupan Orang

Imigrasi Banten Jadikan Desa di Pesisir Cilegon Percontohan Lawan Perdagangan dan Penyelundupan Orang

Senin, 10 November 2025 | 17:34

Kantor Wilayah (Kanwil) Ditjen Imigrasi Banten bersama Kantor Imigrasi (Kanim) Kelas II TPI Cilegon meluncurkan komitmen strategis untuk mentransformasi Desa Pulo Panjang, sebuah desa binaan yang terletak di wilayah pesisir dan perbatasan.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill