Connect With Us

Didatangi Densus 88, Warga Pamulang Ditanya Soal Ini

Yudi Adiyatna | Rabu, 16 Mei 2018 | 17:00

Area Kontrakan 1000 di Gang Nurul Ikhlas IV, RT 15/11 Kelurahan Kedaung Pamulang yang di datangi Tim Densus 88 Mabes Polri. (@TangerangNews.com 2018 / Yudi Adiyatna)


TANGERANGNEWS.com-Tim Densus 88 Mabes Polri sempat menyisir rumah kontrakan warga yang berada di Jalan Gang Masjid Darusaalam, Kedaung Pamulang, Tangsel pagi tadi.

Pemeriksaan tersebut dilakukan mengingat lokasi rumah berdekatan dengan Mako Brimob Kedaung, Pamulang.

kontrakan

"Tadi diperiksain didampingi ketua RT, di sini dipilih karena berdekatan dengan Mako Brimob.  Tidak ada yang mencurigakan," ucap Ali pemilik rumah kontrakan 1000 di Gang Nurul Ikhlas IV, RT 15/11 Kelurahan Kedaung Pamulang yang ditemui Tangerangnews.com

Sementara itu, Lina,27 tahun salah seorang penghuni di Kontrakan 1000 tersebut menuturkan, kedatangan Tim Densus 88 yang mendadak sempat membuat warga kontrakan takut dan khawatir.

Beruntung, Tim Densus yang datang hanya memeriksa identitas para penghuni kontrakan.

"Tadi 4 mobil yang datang meriksain. Saya ditanyain KTP,  surat nikah dan KK, semua nya juga," ucap Lina.

Dirinya pun menyebut Tim Densus 88 yang datang tidak sampai melakukan penggeledahan terhadap seluruh rumah kontrakan yang berjumlah 38 unit tersebut.

"Enggak sampe masuk ke dalem-dalem rumah sih. Tadi diperiksain di depan gerbang saja, "ucapnya.

Selain memeriksa di tempat tersebut Tim Densus pun menyisir rumah kontrakan lain di area tersebut hingga ke Jalan Musyawarah, Ciputat.(RAZ/HRU)

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

BANDARA
Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Sepanjang Libur Nataru 2026 Tembus 3,52 Juta

Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Sepanjang Libur Nataru 2026 Tembus 3,52 Juta

Rabu, 7 Januari 2026 | 20:28

Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang, sukses menutup periode libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru) dengan catatan performa yang gemilang.

HIBURAN
Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Senin, 5 Januari 2026 | 11:28

Merencanakan liburan sejak awal tahun menjadi strategi yang banyak dipilih masyarakat agar waktu istirahat bisa dimaksimalkan tanpa harus mengambil cuti terlalu banyak.

PROPERTI
Cuma 300 Jutaan! Hunian Modern Gaya Beverly Hills Hadir di Park Serpong

Cuma 300 Jutaan! Hunian Modern Gaya Beverly Hills Hadir di Park Serpong

Kamis, 8 Januari 2026 | 15:19

Siapa bilang hunian mewah dengan sentuhan ala Beverly Hills harus mahal? LippoLand baru saja membuat gebrakan dengan meluncurkan Wonder Collection, koleksi hunian terbaru di kawasan primadona Park Serpong Tangerang

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill