Connect With Us

Pengendara Honda CRV Tewas di Rest Area Tol BSD

Yudi Adiyatna | Kamis, 5 Juli 2018 | 20:00

Terlihat petugas kepolisian saat mengevakuasi seorang pengendara mobil yang ditemukan tewas di dalam mobil di rest Area KM 7 Tol BSD-Bintaro,Kamis (5/7/2018). (@TangerangNews / Yudi Adiyatna)

TANGERANGNEWS.com-Seorang pria ditemukan tewas di dalam mobil di rest Area KM 7 Tol BSD-Bintaro, Kamis (5/7/2018).

Pria yang kemudian diketahui bernama Kamal Fadillah ,51, warga Jelupang, Serpong Utara, Tangsel ini pertama kali ditemukan Jamsari, security di lokasi itu sekitar pukul 07.00 WIB.

"Saksi menemukan mobil korban sedang parkir di depan Gerai ATM. Kemudian melihat korban dalam kondisi tak bernafas atau meninggal dunia," terang Kasat Reskrim Polres Tangsel AKP Alexander Yurikho.

Mengetahui peristiwa itu, lanjut Alex, saksi pun langsung menghubungi petugas patroli Jalan Tol (PJR) dan piket Reskrim Polsek Ciputat. Tak lama berselang, petugas datang ke lokasi tersebut dan memeriksa kondisi tubuh korban yang tertidur dengan posisi tertelungkup di kursi tengah Honda CRV berwarna silver nopol B 8683 HJ itu.

"Tidak ditemukan luka atau tanda kekerasan pada tubuh dan dimungkinkan korban menderita sakit," jelas Alex.

Setelah diidentifikasi, jasad korban pun dievakuasi dari lokasi tersebut. "Jasad korban diantar ke rumah sesuai alamat yang tertera di kartu identitasnya," tukasnya.(MRI/RGI)

BANTEN
Pemprov Banten dan Pemkab Tangerang Salurkan Santunan kepada 1.000 Anak Yatim di Park Serpong

Pemprov Banten dan Pemkab Tangerang Salurkan Santunan kepada 1.000 Anak Yatim di Park Serpong

Kamis, 28 Maret 2024 | 18:22

Sebanyak 1.000 anak yatim yang berada di Kabupaten Tangerang mendapat santunan dari Pemerintah dan DPRD Provinsi Banten, serta Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang.

AYO! TANGERANG CERDAS
Terbatas hingga 31 Mei, Simak Syarat dan Cara Daftar Pra PPDB SD 2024 Kota Tangerang

Terbatas hingga 31 Mei, Simak Syarat dan Cara Daftar Pra PPDB SD 2024 Kota Tangerang

Kamis, 28 Maret 2024 | 12:29

Pemerintah Kota Tangerang telah membuka pendaftaran Pra Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk tahun ajaran baru. Tahap ini merupakan bagian dari proses PPDB yang harus diikuti.

KAB. TANGERANG
Kronologis Kecelakaan Mobil yang Tewaskan 1 Orang dan 4 Luka-luka di Jalan BSD Tangerang

Kronologis Kecelakaan Mobil yang Tewaskan 1 Orang dan 4 Luka-luka di Jalan BSD Tangerang

Kamis, 28 Maret 2024 | 12:19

Kecelakaan mobil Honda Brio di Jalan BSD Raya Utama, tepatnya di dekat QBig, Kelurahan Lengkong Kulon, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang, pada Rabu 27 Maret 2024 malam, mengakibatkan satu orang tewas dan empat lainnya luka-luka.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill