Connect With Us

Gedung DPRD Tangsel Mangkrak, Ketua DPRD : Saya Juga Malu

Yudi Adiyatna | Senin, 8 Oktober 2018 | 17:00

Ketua DPRD Tangsel H.Moh Ramlie saat menerima aduan dari perwakilan IKASAKTI terkait lambannya proses pembangunan Gedung DPRD Tangsel. (@TangerangNews / Yudi Adiyatna)

TANGERANGNEWS.com-Ketua DPRD Tangsel Mohamad Ramlie mengungkapkan jika dirinya sudah tak betah menempati gedung sementara DPRD Kota Tangsel yang mengewa gedung IFA di Jalan Raya Viktor, Buaran, Serpong.

Hal itu dikatakannya dihadapan sejumlah mahasiswa dari Ikatan Alumni Sekolah Anti Korupsi (IKA SAKTI) yang memprotes mangkraknya pembangunan gedung DPRD Tangsel, Senin (8/10/2018).

"Saya pun gak betah, saya pun pengen pindah, apa yang anda rasakan, saya pun sama. Emangnya enak ngantor disini," tutur Ramlie dihadapan para mahasiswa.

Politisi partai Golkar ini mengungkapkan, dirinya bahkan telah berulang kali menekankan dan meminta kepada dinas terkait agar tidak terus menerus menunda penyelesaian gedung milik wakil rakyat tersebut.

"Saya juga malu kalau ada datang kunjungan dari luar (luar daerah), datangnya ke gedung IFA," keluhnya.

Dalam aksinya yang dikawal puluhan aparat keamanan. Para mahasiswa meminta agar pembangunan gedung DPRD Tangsel yang terletak di Jalan Raya Puspiptek ,Setu segera dituntaskan. Hal itu, kata demonstran tersebut, agar dana pembangunan yang diperkirakan telah menghabiskan anggaran hingga Rp200 Miliar ini tak semakin membengkak dan membebani anggaran APBD Tangsel.(MRI/RGI)

KAB. TANGERANG
Kronologis Kecelakaan Mobil yang Tewaskan 1 Orang dan 4 Luka-luka di Jalan BSD Tangerang

Kronologis Kecelakaan Mobil yang Tewaskan 1 Orang dan 4 Luka-luka di Jalan BSD Tangerang

Kamis, 28 Maret 2024 | 12:19

Kecelakaan mobil Honda Brio di Jalan BSD Raya Utama, tepatnya di dekat QBig, Kelurahan Lengkong Kulon, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang, pada Rabu 27 Maret 2024 malam, mengakibatkan satu orang tewas dan empat lainnya luka-luka.

KOTA TANGERANG
Polsek Karawaci Beri Santunan dan Buka Puasa Bersama Anak Yatim Piatu

Polsek Karawaci Beri Santunan dan Buka Puasa Bersama Anak Yatim Piatu

Kamis, 28 Maret 2024 | 12:47

Polsek Karawaci, Polres Metro Tangerang Kota, menggelar acara buka puasa bersama dan santunan anak yatim-piatu, dalam upaya mempererat hubungan antara Kepolisian dengan masyarakat setempat.

BISNIS
Bank bjb Siapkan Uang Tunai Rp12,5 Triliun Sambut Lebaran 2024, Sediakan Layanan Penukaran Terpadu

Bank bjb Siapkan Uang Tunai Rp12,5 Triliun Sambut Lebaran 2024, Sediakan Layanan Penukaran Terpadu

Rabu, 27 Maret 2024 | 16:44

Bank bjb memperkirakan secara musiman kebutuhan likuiditas masyarakat, terutama uang tunai meningkat pada bulan Ramadan apalagi menjelang Idul Fitri 1445 H/2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill