Connect With Us

Sah, 3 Anggota Dewan Tangsel Hasil PAW Dilantik

Yudi Adiyatna | Senin, 3 Desember 2018 | 22:00

Kegiatan pelantikan tiga anggota DPRD Tangsel Pengganti Antar Waktu (PAW) oleh Ketua DPRD Tangsel, Moch. Ramlie di Graha Widya Bhakti, Puspiptek, Setu, Senin (3/12/2018). (@TangerangNews / Yudi Adiyatna)

TANGERANGNEWS.com-Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tangsel menggelar pelantikan tiga anggota DPRD Tangsel Pengganti Antar Waktu (PAW), Senin (3/12/2018).

Ketiganya yakni Mohamad Soleh dari PKB, Suhanda dari Partai Hanura dan Maryono dari PPP. Mereka dikukuhkan sebagai wakil rakyat dalam Rapat Paripurna Istimewa Pengangkatan 3 Anggota PAW yang dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Tangsel, Moch. Ramlie di Graha Widya Bhakti, Puspiptek, Setu, Tangsel.

"Kepada yang baru dilantik, dapat bekerja sama secara optimal dengan penuh rasa tanggungjawab serta dapat mencurahkan segala daya dan kemampuan yang dimiliki," ucap Ramlie.

Tiga anggota dewan hasil Pergantian Antar Waktu (PAW) masa jabatan 2014-2019 tersebut, masing-masing menggantikan Nurhayati Yusup (PKB), Wakil Ketua DPRD Tangsel, Moh. Saleh Asnawi (Hanura) dan Ratu Chumairoh Noer (PPP), dimana pada Pileg 2019 tahun depan, Nurhayati Yusuf dan Ratu Chumairoh Noer pindah ke partai Demokrat. Sementara Moh. Saleh Asnawi bernaung dibawah Partai Bulan Bintang (PBB).

Maryono, salah satu dewan dari PPP yang baru diambil sumpahnya itu nampak sumringah. Maryono pun mengatakan bahwa dalam melaksanakan tugasnya sebagai dewan, dirinya akan tetap memperjuangkan aspirasi rakyat.

"Saya dilantik atas kepercayaan dan aspirasi rakyat. Untuk itu, saya akan tetap memperjuangkan aspirasi rakyat. Namun semua itu harus melalui mekanisme dan perundang-undangan yang berlaku," ujarnya.

Hal yang sama juga dikemukakan Suhanda, menurutnya, sebagai wakil rakyat, dirinya akan berusaha semaksimal mungkin menyuarakan aspirasi masyarakat di parlemen Tangsel.

"Sebagai anggota dewan baru, kami ingin berbuat yang positif di DPRD Tangsel, agar kedepannya Tangsel semakin maju," ungkapnya.

Sementara Muhamad Soleh belum mau berkomentar banyak soal jabatan barunya sebagai anggota dewan dari PKB. Meski begitu, Muhamad Soleh mengaku akan berbuat maksimal di DPRD Kota Tangsel.(MRI/RGI)

AYO! TANGERANG CERDAS
Terbatas hingga 31 Mei, Simak Syarat dan Cara Daftar Pra PPDB SD 2024 Kota Tangerang

Terbatas hingga 31 Mei, Simak Syarat dan Cara Daftar Pra PPDB SD 2024 Kota Tangerang

Kamis, 28 Maret 2024 | 12:29

Pemerintah Kota Tangerang telah membuka pendaftaran Pra Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk tahun ajaran baru. Tahap ini merupakan bagian dari proses PPDB yang harus diikuti.

TEKNO
Trafik Data Telkomsel Diprediksi Melonjak 15% saat RAFI 2024, Paling Tinggi Game Online

Trafik Data Telkomsel Diprediksi Melonjak 15% saat RAFI 2024, Paling Tinggi Game Online

Kamis, 28 Maret 2024 | 01:09

Telkomsel memproyeksikan terjadinya pertumbuhan trafik broadband hingga 15,22% dibandingkan hari biasa selama momen Ramadan dan Idulfitri (RAFI) 2024.

SPORT
Tangerang Lawan Tangerang, Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persita vs Dewa United 

Tangerang Lawan Tangerang, Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persita vs Dewa United 

Selasa, 26 Maret 2024 | 14:31

Pekan ke-30 BRI Liga 1 musim 2023/2024 akan menyajikan pertandingan antara dua tim yang sama-sama bermarkas di Tangerang, yakni Persita melawan Dewa United.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill