Connect With Us

Tekan Golput, Begini Cara Warga Serpong Utara

Rachman Deniansyah | Selasa, 16 April 2019 | 21:17

Kampung Bhineka Tunggal Ika Cornelia Residence, Pondok Jagung Timur, Serpong Utara. (TangerangNews/2019 / Rachman Deniansyah)

 

TANGERANGNEWS.com-Kreatifitas warga Cornelia Residence, Pondok Jagung Timur, Serpong Utara, Tangerang Selatan membuat Tempat Pemungutan Suara (TPS) unik bertema Kampung Bhineka Tunggal Ika ternyata memiliki beragam tujuan.

Selain ingin menunjukkan keberagaman suku dan budaya di Indonesia, TPS tersebut juga salah satu siasat menekan angka warga yang tidak menggunakan hak pilihnya atau yang lebih dikebal golongan putih (Golput).

Hal itu disampaikannya Ketua KPPS 025 Hariadi Agung. Selain menjadi pembeda, kata dia, TPS dengan tema unik tersebut juga berhasil menarik minat masyarakat untuk datang ke TPS.

"Dari pemilu sebelumnya, bisa dibilang 95 sampai 97 persen tingkat kedatangannya," ucap Agung, Selasa (16/4/2019).

Agung menjelaskan, menilik pada Pemilu sebelumnya, warga sangat antusias datang ke TPS, sehingga stigma warga perumahan yang sulit dihadirkan ke TPS dapat ditepis di lokasi tersebut.

Berbekal pengalaman tersebut, lanjutnya, tradisi membuat TPS dengan tema unik pun terus dipertahankan di lingkungan tersebut. Sehingga, jumlah warga yang golput pun dapat ditekan.

"Banyak warga yang antusias, datang kesini pakai pakaian sesuai tema. Ada yang nggak langsung pulang, jadi betah," jelasnya.(RAZ/HRU)

BANDARA
Amankan Arus Nataru, BNN Kota Tangerang Tes Urine Puluhan Pilot dan Pramugari di Bandara Soetta

Amankan Arus Nataru, BNN Kota Tangerang Tes Urine Puluhan Pilot dan Pramugari di Bandara Soetta

Rabu, 24 Desember 2025 | 22:30

Menjelang puncak arus mudik Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2026, Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Tangerang melakukan langkah preventif ketat di sektor transportasi udara.

OPINI
Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Selasa, 23 Desember 2025 | 20:09

Penutupan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipeucang di Kota Tangerang Selatan belakangan ini memicu krisis pengelolaan sampah yang cukup serius. Dampak dari kebijakan tersebut terlihat dari munculnya tumpukan sampah di berbagai jalan

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

AYO! TANGERANG CERDAS
Daftar SMA Paling Berprestasi di Kota Tangerang, Bisa Jadi Acuan SPMB 2026

Daftar SMA Paling Berprestasi di Kota Tangerang, Bisa Jadi Acuan SPMB 2026

Selasa, 30 Desember 2025 | 14:17

Para siswa kelas 9 di Kota Tangerang tengah bersiap melanjutkan pendidikan ke jenjang SMA menjelang SPMB 2026. Tentunya, sekolah dengan rekam jejak prestasi menjadi incaran.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill