Connect With Us

Jelang Ramadhan, Harga Sembako di Pasar Serpong Mulai Naik

Rachman Deniansyah | Senin, 29 April 2019 | 13:00

Suasana dipasar Serpong, Tangsel. (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Sepekan jelang Bulan Ramadhan 1940 H, sejumlah harga komoditas bahan pokok di Kota Tangerang Selatan telah mengalami kenaikan yang signifikan.  

Dari pantauan Tangerangnews di Pasar Serpong, Tangsel, pada Senin (29/4/2019), mendapati beberapa harga yang naik secara signifikan mencapai 30 hingga 50%. 

Diantaranya terjadi pada harga komoditas bahan pokok seperti bawang putih, cabe rawit dan telur ayam. Sedangkan harga komoditas bahan pokok lainnya seperti bawang merah, beras, minyak goreng dan lainnya masih relatif stabil.

Salah seorang penjual sembako, Ucok, 31, mengungkapkan kenaikan harga yang paling besar terjadi pada harga bawang putih dan cabe rawit. 

"Bawang putih yang naik, sebelumnya hanya Rp10 ribu, sekarang menjadi Rp13 ribu seperempat. Selain itu yang juga tinggi, harga cabe rawit. Sebelumnya Rp8 ribu, sekarang jadi Rp12 ribu seperempat," beber ucok kepada TangerangNews. 

Kenaikan harga kedua komoditas tersebut, kata Ucok, sudah terbiasa, lantaran menjelang bulan Ramadhan. "Pembeli pun sudah memaklumi, jadi pembeli juga ngerti," tambahnya. 

Sementara, Was Rifah, 50 yang juga seorang penjual sembako mengatakan, menjelang puasa ini memang lumrah terjadi kenaikan harga. Kalau untuk saat ini yang sudah naik telur ayam. 

"Telur ayam yang tadinya Rp23 ribu, sekarang jadi Rp25 ribu per kilogramnya. Ini semua karena peminat telur yang naik karena menjelang puasa," tukasnya. 

Was Rifah mengaku kenaikan belum terjadi pada komoditas lainnya. "Kalau beras masih sama (harganya), minyak goreng juga sama Rp11 ribu perliter, garam Rp2 ribu perbungkus dan terigu juga masih sama Rp7 ribu perkilo,"  tuturnya.(RAZ/RGI)

TEKNO
Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:37

PT Wahana Makmur Sejati (WMS) membuka awal tahun dengan menghadirkan penyegaran di segmen skutik 125 cc. Melalui gelaran Regional Public Launching, resmi memperkenalkan All New Honda Vario 125

WISATA
Long Weekend, Polisi Berlakukan Ganjil Genap di Jalur Puncak 15–18 Januari 2026 

Long Weekend, Polisi Berlakukan Ganjil Genap di Jalur Puncak 15–18 Januari 2026 

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:15

Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bogor memberlakukan rekayasa lalu lintas berupa sistem ganjil genap di Jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat, selama akhir pekan panjang, terhitung Kamis hingga Minggu, 15–18 Januari 2026.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill