Connect With Us

Maju Bakal Cawalkot Tangsel, Suhendar Janji Kuliahkan 1.000 Mahasiswa

Yudi Adiyatna | Selasa, 23 Juli 2019 | 20:06

4 program unggulan dari Bakal Calon Wali kota Tangsel Suhendar. (@TangerangNews / Yudi Adiyatna)

TANGERANGNEWS.com - Bakal Calon Wali Kota (Cawalkot) Tangsel  Suhendar mulai mensosialisasikan janji politiknya jika terpilih menjadi Wali Kota Tangsel pada Pilkada 2020 mendatang.  Suhendar menjanjikan akan menggratiskan biaya kuliah bagi 1.000 mahasiswa setiap tahunnya.

Ia beralasan, investasi sumber daya manusia (SDM) sangat penting bagi perkembangan Kota Tangsel ke depan. Dengan mencerdaskan warga Tangsel, kata pria yang juga Dosen di Universitas Pamulang ini, akan cepat mendorong Kota Tangsel menuju Kota Pintar ( Smart City ).

Program kuliah gratis bagi 1.000 mahasiswa ini menurutnya akan dilaksanakan secara simultan, dibangun dan dilandasi dengan program jaminan pendidikan dasar SD dan SMP yang  bebas pungli serta  yang memberatkan warga lainnya. Juga akan sejalan dengan peningkatan kesejahteraan bagi pendidik dan tenaga kependidikan.

BACA JUGA:

"Ini investasi untuk warga Tangsel. Jangan sampai ada lagi warga Tangsel yang ingin berkuliah tapi terkendala masalah biaya," katanya, Selasa (23/7/2019).

Menggratiskan biaya kuliah bagi 1.000 mahasiswa per tahun, lanjutnya, sangat memungkinkan. Ia berpendapat, kemampuan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Tangsel sangat memungkinkan membiayai program tersebut.

"APBD Tangsel hampir 4 Triliun. Mudah sekali untuk mewujudkannya. Tinggal komitmen untuk melaksanakan political will yang mencerdaskan warga  tersebut," tambahnya.

Selain menggratiskan biaya kuliah, beberapa program unggulan Suhendar yang berencana maju sebagai bakal cawalkot Tangsel lewat jalur independen ini diantaranya, pelayanan terpadu satu meja, revitalisasi dan pembangunan fasilitas umum, serta memperluas kesempatan lapangan kerja bagi warga Tangerang Selatan.(MRI/RGI)

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

KOTA TANGERANG
Polisi Bongkar Peredaran Sabu 27 Kg dalam Kemasan Teh China di Tangerang, Nilainya Tembus Rp41,7 Miliar

Polisi Bongkar Peredaran Sabu 27 Kg dalam Kemasan Teh China di Tangerang, Nilainya Tembus Rp41,7 Miliar

Jumat, 30 Januari 2026 | 19:02

Dari operasi di dua lokasi berbeda, petugas menyita 27,168 kilogram sabu dan 5.000 butir psikotropika jenis Happy Five (H5) dari tangan dua tersangka berinisial D , 36, dan S, 45.

NASIONAL
BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

Jumat, 30 Januari 2026 | 09:15

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) membantah narasi yang beredar di media sosial terkait Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) yang disebut-sebut dapat menjadi “bom waktu” dan memicu cuaca tidak stabil jika dilakukan secara terus-menerus.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill